Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

121 Pelaku UMKM Ramaikan Belitung Expo 2024

Kompas.com - 02/07/2024, 20:18 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Editor

Sumber Antara

TANJUNGPANDAN, KOMPAS.com  - Sebanyak 121 pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, meramaikan kegiatan Belitung Expo 2024 di kawasan Pantai Wisata Tanjung Pendam, pada 1-5 Juli 2024.

Kepala Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Tenaga Kerja Belitung, Syamsudin di Tanjung Pandan, Selasa, mengatakan, kegiatan Belitung Expo 2024 bertujuan untuk mempromosikan produk UMKM dan ekonomi kreatif di daerah itu.

"Pelaksanaan kegiatan Belitung Expo 2024 juga bertujuan untuk memulihkan kondisi UMKM dan ekonomi kreatif di Belitung yang melemah dalam beberapa waktu terakhir," kata Syamsuddin seperti dilansir dari Antara.

Menurut Syamsuddin, Belitung Expo 2024 telah menjadi agenda rutin setiap tahunnya yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Tanjung Pandan (HJKT) ke-186 pada 1 Juli 2024.

"Kemudian Belitung Expo 2024 menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk mempromosikan produk unggulan mereka," ujar Syamsuddin.

Baca juga: Pemprov Bangka Belitung dan AP II Hadirkan Galeri UMKM di Bandara Depati Amir

Ia menjelaskan, sebanyak 121 peserta Belitung Expo 2024 tersebut dibagi ke dalam beberapa zona yang terdiri dari zona Makanan Nusantara 54 pelaku UMKM, zona Jajanan Viral 30 pelaku UMKM, zona Kopi dan Nongki 14 UMKM, zona Kriya dan Kerajinan 16 UMKM.

Selanjutnya adalah food truck sebanyak dua UKM, tanaman hias dua UKM, dan hotel tiga unit.

Belitung Expo 2024 juga diikuti oleh peserta dari Perangkat Daerah (OPD) dalam maupun luar daerah, perusahaan dalam daerah, dan instansi vertikal.

"Alhamdulillah kegiatan Belitung Expo 2024 diikuti oleh Dinas Perdagangan dan Koperasi Kota Tangerang," pungkas Syamsuddin.

Syamsudin berharap, pelaksanaan Belitung Expo 2024 mencatatkan transaksi yang cukup tinggi guna membantu meningkatkan pendapatan pelaku UMKM di daerah itu.

Pada 2022 transaksi Belitung Expo sebesar Rp1,2 miliar namun menurun pada 2023 hanya sebesar Rp1,15 miliar karena masyarakat baru bangkit dari pandemi COVID-19 dan mengalami keterpurukan ekonomi.

"Semoga di 2024 ini transaksi Belitung Expo 2024 bisa meningkat," ujar Syamsuddin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

Terkini Lainnya

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

Training
WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Training
5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

Training
Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Program
Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Training
Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Jagoan Lokal
Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Training
iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

Program
Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Jagoan Lokal
Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Training
Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Program
Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Program
Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Program
Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Program
7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

Training
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau