Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa itu Repeat Order? Ini Penjelasan dan Manfaatnya...

Kompas.com - 21/08/2022, 10:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Apa itu repeat order? Dua kata tersebut seringkali digunakan dalam dunia bisnis.

Dalam dunia bisnis, repeat order biasanya sangat diharapkan oleh setiap pelaku bisnis. Repeat order terjadi saat produk yang ditawarkan disenangi dan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat.

Lalu, apa yang sebenarnya dimaksud dengan repeat order? Apa manfaat repeat order bagi pelaku bisnis?

Berikut penjelasannya seperti dirangkum dari Cermati.com.

Secara harafiah, repeat order adalah pemesanan kembali. Repeat order biasanya dilakukan oleh para pembeli yang puas dengan produk yang dibeli.

Istilah repeat order juga bisa diartikan sebagai aktivitas berbelanja kembali pada tempat atau toko yang sama secara berulang kali.

Lalu apa saja alasan pembeli melakukan repeat order? Salah satu alasan repeat order adalah karena produk yang pernah dibelinya dianggap memiliki kualitas dan value yang memuaskan.

Manfaat Repeat Order

Siapa yang tak ingin ada repeat order? Hampir semua pebisnis menargetkan ada pembeli yang repeat order dalam mengembangkan bisnisnya.

Jika banyak repeat order, pebisnis pasti akan merasakan manfaatnya. Manfaat ada repeat order yaitu memangkas biaya promosi dan pemasaran, menekan biaya operasional bisnis, dan mendapatkan konsumen dengan loyalitas tinggi.

Berikut penjelasan manfaat repeat order dalam berbisnis.

1. Memangkas Biaya Promosi

Biaya marketing atau promosi akan terpangkas saat ada repeat order. Biaya promosi harus diakui membutuhkan budget yang paling besar dan bisa menguras keuangan bisnis.

Promosi perlu dilakukan untuk mendatangkan konsumen baru. Dengan demikian, bisnis mampu mendapatkan tingkat penjualan yang tinggi.

Adanya repeat order, budget lainnya bisa dialihkan ke kebutuhan lain yang lebih penting. 

2. Menekan Biaya Operasional Bisnis

Adanya repeot order juga bisa menghemat biaya operasional bisnis. Operasional bisnis lain selain biaya pemasaran bisa dipenuhi dengan ada repeat order. 

3. Mendapatkan Kelompok Konsumen dengan Loyalitas Tinggi

Repeat order penting lantaran bisa bermanfaat untuk untuk menciptakan kelompok pelanggan atau konsumen yang memiliki tingkat loyalitas tinggi. Loyalitasa itu tercipta terhadap brand atau produk yang ditawarkan oleh bisnis.

Dengan begitu, risiko pelanggan beralih ke produk kompetitor akan menjadi jauh lebih kecil. Kemudian, peluang bisnis mendapatkan pangsa pasar yang besar akan menjadi semakin terbuka lebar.

Oleh karena itu, penting bagi seorang pebisnis untuk membuat usahanya bisa meraih tingkat repeat order yang tinggi agar meningkatkan daya saingnya dengan para kompetitornya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau