Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Langkah Jitu Lakukan Strategi Banting Harga, Pelaku Bisnis Wajib Tahu

Kompas.com - 28/08/2023, 11:40 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

KOMPAS.com - Strategi banting harga adalah salah satu strategi yang kerap dilakukan oleh berbagai perusahaan untuk menarik minat konsumennya. Meskipun bisa meningkatkan penjualan, namun nyatanya strategi ini tak bisa dilakukan sembarangan.

Bagaimanapun juga, margin keuntungan perusahaan harus dipangkas untuk bisa memberikan harga jual yang lebih rendah ke konsumen.

Banting harga merupakan kebijakan yang dilakukan perusahaan untuk menurunkan harga produk atau jasa untuk menghadapi persaingan pasar yang semakin sengit.

Berbeda dari sistem diskon, “banting harga” ini menawarkan potongan harga yang lebih signifikan atau bahkan beda jauh dari harga aslinya.

Dengan strategi ini, pelaku bisnis bisa menjual produk lama lebih cepat, launching produk baru, hingga merebut kembali konsumen dari kompetitor.

Meskipun memiliki banyak manfaat, namun perusahaan harus lebih bijaksana saat menerapkan strategi banting harga ini. Jangan sampai kebijakan yang dilakukan justru merusak harga pasar dan membuat perusahaan gulung tikar.

Sebab itulah, strategi ini hanya bisa dilakukan dalam waktu tertentu dan tidak bisa dilakukan secara terus-menerus. Apakah Anda tertarik menggunakan strategi ini untuk menggaet pelanggan baru? Simak langkah jitunya berikut ini, seperti dilansir dari Cermati.com:

1. Tingkatkan Value Produk

Salah satu cara efektif untuk mengatasi persaingan melalui banting harga adalah dengan meningkatkan nilai produk atau jasa yang ditawarkan. Cobalah untuk lebih fokus pada kualitas produk, fitur tambahan, atau berikan pelayanan yang lebih baik lagi.

Tujuannya, untuk membuat value produk lebih tinggi dan menarik minat lebih banyak konsumen. Memahami kebutuhan dan keinginan pelanggan akan memberikan value yang signifikan dan dapat menciptakan basis pelanggan yang lebih kuat.

2. Tambahkan dengan Bumbu Inovasi

Tips kedua, jangan lelah untuk berinovasi untuk bisnis Anda. Buat produk atau layanan jasa yang unik, beda, dan menarik yang tentunya sesuai dengan kebutuhan konsumen. Pastikan produk tersebut relevan dengan perkembangan zaman dan orientasi pembeli. Tentunya hal ini akan semakin menarik konsumen potensial.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
training Terbaru
Lihat Semua

3 Tips Sukses Membangun Bisnis Sepatu

Training
04/12/2023, 10:46 WIB

4 Cara Menentukan Lokasi Bisnis F&B

Training
04/12/2023, 09:07 WIB

Kiat Membangun Usaha Agensi Periklanan

Training
03/12/2023, 08:00 WIB
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com