KOMPAS.com – Banyak orang yang sudah memiliki modal untuk usaha namun masih bingung untuk memilih bisnis yang ingin dijalankan. Ini karena, masih banyak orang yang takut produk yang dijualnya tidak laku atau kurang diminati oleh konsumen.
Selain itu, banyaknya pilihan bisnis di zaman sekarang semakin menyulitkan calon pengusaha yang ingin memulai usahanya untuk memilih usaha yang tepat.
Kesulitan memilih bisnis ini membuat para calon pebisnis tidak segera menjalankan bisnisnya.
Karenanya, bagi kamu yang kesulitan memilih bisnis, ada sejumlah pilihan yang bisa dipilih dan bisa laku setiap hari. Berikut lima ide bisnis yang bisa dicoba:
Baca juga: 8 Langkah Memulai Bisnis Katering di Rumah
Setiap orang selalu berupaya memenuhi kebutuhan pokok hidupnya. Dengan adanya kebutuhan ini, terbuka peluang bagi kamu untuk menjalankan usaha dengan membuka toko yang mampu memenuhi kebutuhan pokok manusia.
Salah satunya yaitu dapat membuka usaha toko sembako atau ritel. Meskipun membuka toko sembako membutuhkan modal yang cukup besar, namun tingginya permintaan akan membuat usahamu bisa bertahan lama.
Bisnis sembako, diakui, memiliki margin keuntungan yang sedikit. Karenanya, kamu harus pintar-pintar menjaga kepercayaan konsumen dan harus mampu memberikan promosi yang menarik pelanggan baru maupun lama.
Baca juga: Tips Meraup Cuan dari Bisnis Budidaya Maggot
Makanan dan minuman merupakan bisnis yang sedang tren saat ini dan diminati oleh para pebisnis pemula. Sejatinya setiap orang membutuhkan kedua barang ini, jadi mau tidak mau mereka akan mencoba memenuhi kebutuhan makan dan minum mereka dengan cara membeli.
Bisnis makanan dan minuman juga memiliki perputaran uang yang cepat seperti warung makan cepat saji.
Namun, karena sudah menjamurnya bisnis makanan di era sekarang, maka jika ingin memulai bisnis ini harus memiliki inovasi yang sangat unik agar mampu bersaing.
Di kota-kota besar produk kecantikan merupakan salah satu kebutuhan wanita. Karna itu, peluang bisnis produk kecantikan sangat menjanjikan.
Baca juga: 4 Langkah Sukses Bisnis Cuci Sepatu dengan Modal Kecil
Menjalankan bisnis ini tidaklah sulit jika kamu menyukai dan paham mengenai kecantikan. Serta, mengetahui apa saja kebutuhan para wanita dan tren kecantikan yang sedang digemari oleh mereka.
Bisnis produk kecantikan bisa dijalankan melalui penjualan produk kencatikan secara online, menjadi reseller atau dropshipper, membuka toko offline store, bisnis Spa kecantikan, dan bisnis salon kecantikan.
Baca juga: 3 Tips Memulai Bisnis Online bagi Pelaku UMKM
Bidang kesehatan merupakan industri yang terus berkembang dan menjadi sektor potensial untuk dijadikan usaha. Ada beberapa usaha yang dapat Anda jalankan di bidang kesehatan, seperti pembukaan klinik, layanan kesehatan mental, aplikasi kesehatan, olahraga, dan bisnis perawatan kecantikan.
Selain itu, kamu dapat menjual berbagai suplemen kesehatan. Namun perlu diingat, jika kamu ingin menggeluti bisnis ini, kamu harus tersertifikasi dan juga kompeten di bidangnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.