KOMPAS.com - Sebelum mulai merintis bisnis, biasanya ada rencana bisnis yang sudah disusun sedemikian rupa. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menyusun perencanaan bisnis.
Misalnya dalam soal tujuan yang akan dicapai. Kamu bisa menggunakan teknik SMART, yaitu spesific, measurable, attainable, relevant, dan time-based. Cara ini akan membantu bisnis kamu agar mampu mencapai tujuan yang diinginkan.
Melalui artikel yang telah Kompas.com rangkum dari situs business.com, kamu dapat mengetahui tips menyusun teknik SMART tersebut. Mari simak bersama dan jangan lupa terapkan untuk perencanaan bisnismu nanti.
Baca juga: 3 Keuntungan Menyusun Perencanaan untuk Bisnis
Dalam menyusun SMART Goals, kamu perlu untuk menyusun tujuan secara spesifik. Hal ini dilakukan supaya tujuanmu jelas dan menjadi lebih mudah untuk mencapainya.
Tujuan spesifik biasanya memperhatikan apa yang ingin dicapai, siapa targetnya, di mana target ingin dicapai, dan kapan target harus sudah tercapai.
Contohnya jika kamu memiliki tujuan ingin membangun bisnis di Tangerang. Sebaiknya, kamu buat tujuan tersebut lebih rinci. Tulis hal yang harus kamu lakukan untuk mencapai tujuan tersebut.
Baca juga: 3 Perencanaan Penting yang Dibutuhkan untuk Memulai Bisnis Kecil
Ketika menyusun target atau tujuan, pastikan targetmu dapat diukur. Artinya, target yang ingin kamu capai dapat dinyatakan dengan angka.
Penyusunan target yang dapat diukur tentu bukan tanpa alasan. Target yang terlihat oleh angka akan lebih mudah dipantau kemajuannya.
Misalnya kamu dapat menentukan berapa target yang ingin dicapai dan berapa lama waktu yang harus kamu tempuh untuk mencapai target tersebut.
Baca juga: Ingin Membuat Rencana Bisnis? Simak Poin-poin yang Harus Ada!
Perencanaan bisnis tentunya harus memikirkan hal yang akan terjadi di depan. Ada banyak tujuan yang ingin dicapai saat merintis bisnis supaya sampai pada kondisi yang diinginkan.
Oleh karena itu kamu perlu menyusun tujuan untuk jangka pendek dan jangka panjang. Cara ini bisa membantu kamu untuk menyusun prioritas. Pastikan juga penyusunan tujuan sesuai dengan visi misi bisnis yang akan kamu rintis.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.