Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kemampuan yang Wajib Dimiliki agar Jadi Customer Service yang Handal

Kompas.com - 17/12/2022, 07:00 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Editor

KOMPAS.comCustomer service merupakan sebuah layanan yang ditawarkan untuk para pelanggan, baik sebelum atau sesudah membeli produk maupun jasa.

Customer service sendiri punya peran penting di dalam dunia usaha.

Customer service dalam dunia usaha punya peran seperti mempresentasikam merek usaha, menciptakan customer loyalty, meningkatkan kepuasan pelanggan dan juga berperan sebagai public relation.

Customer service memiliki fungsi sebagai penerima dan pemecah setiap keluhan ataupun permasalahan yang dimiliki oleh pelanggan.

Customer service yang handal wajib memperlakukan customer dengan baik, menjawab pertanyaan, dan memenuhi ekspektasi pelanggan untuk mengatasi masalah yang dialami.

Jika punya kedekatan dengan pelanggan, maka usaha Kamu akan semakin dikenal dan nantinya punya pelanggan setia.

 

Lalu bagaimana cara menciptakan customer service yang handal? Berikut tips dan trik untuk menciptakan customer service yang handal seperti dirangkum dari UKMIndonesia.com.

1. Berbahasa yang baik

Berbahasa yang baik adalah kemampuan utama yang harus dimiliki oleh seorang customer service. Saat menjawab pertanyaan pelanggan, customer service harus bisa menggunakan bahasa yang positif.

Customer service pun juga mesti piawai dalam memilih kata dan menyusun kalimat saat memberi informasi yang bakal mengecewakan pelanggan.

Kemampuan berbahasa positif ini sangat penting untuk dimiliki oleh customer service.

2. Problem solving

Kemampuan selanjutnya yang wajib dimiliki oleh customer service adalah problem solving (memecahkan masalah).

Seorang customer servicee harus bisa memberikan solusi yang tepat dan cepat kepada pelanggan yang komplain.

Customer service harus bisa memberikan solusi terbaik yang menguntungkan pelanggan sekaligus pengusaha.

Pelanggan yang merasa terbantu akan merasa puas dan tak jarang kembali lagi untuk membeli atau menggunakan produk yang ditawarkan perusahaan.

3. Empati

Rasa empati menjadi kemampuan lain yang harus dimiliki oleh customer service. Seorang customer service yang baik benar-benar memahami dan mau membantu menyelesaikan masalah pelanggan.

Halaman:

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau