Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Cara Unik Hasilkan Cuan, Cocok Buat Pecinta Anime

Kompas.com - 10/02/2023, 16:17 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

Pastikan untuk membuat video yang menarik dengan tips-tips yang mudah diikuti. Tentukan target audiens dari video tersebut agar lebih tepat sasaran, dan mampu menghasilkan engagement hingga cuan yang besar.

6. Menjadi Cosplayer

Suka berdandan ala karakter anime, seperti Naruto, Cardcaptor Sakura atau karakter lainnya? Menjadi seorang cosplayer profesional bisa menjadi salah satu ladang cuan menjanjikan, lho.

Rata-rata pekerjaan ini dibayar untuk tiap event yang diikuti dengan bayaran mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Semuanya tergantung dari acara dan level cosplayer tersebut, apakah baru level pemula dari tingkat lokal, nasional atau sudah internasional.

Menjadi cosplayer profesional, bukan cuma memperagakan kostum ala karakter anime saja. Tapi, Anda juga bisa melebarkan sayap jadi makeup artist, costume maker, hair stylist dan lain sebagainya. Semua itu bisa jadi ladang cuan yang potensial, ketika digarap secara profesional.

7. Accessories Maker

Punya modal, dan kebetulan suka berkreasi membuat aksesoris sendiri? Daripada hanya membuat aksesoris untuk kesenangan pribadi saja, kemampuan tersebut bisa diubah menjadi ladang cuan, lho.

Apalagi, jika Anda juga suka dan gemar dengan hal-hal berbau anime. Saat ini tak banyak yang bisa membuat aksesoris khusus untuk kostum anime, pin, dan sejenisnya. Kalaupun ada, harganya tentu cukup bersaing.

Dengan memperhatikan peluang tersebut, ini bisa dijadikan lahan untuk menghasilkan cuan lebih. Apalagi, jika Anda rajin mengikuti event dan punya koleksi aksesoris yang unik dan punya daya tarik.

8. Fotografer

Suka anime dan punya kemampuan untuk menghasilkan foto-foto yang estetik? Jadi fotografer khusus untuk para cosplayer juga bisa menghasilkan cuan, lho.

Pasalnya, para cosplayer tentu tak bisa mengambil fotonya sendiri dan mereka pun butuh seseorang yang mampu mengabadikan setiap aksi yang dilakukan.

Apalagi, setiap detik selalu ada momen spesial yang tak bisa diulang kembali, sehingga jasa fotografer sangat dibutuhkan sekali oleh mereka yang berkecimpung di dunia cosplayer anime.

Suka dengan anime, mengapa tidak ditekuni dengan baik?

Tentunya akan sangat menyenangkan melakukan sesuatu yang disukai, sekaligus menghasilkan keuntungan materi. Untuk itulah, pastikan untuk selalu mengerjakan sesuatu dengan fokus dan sepenuh hati. Semoga bermanfaat!

 

Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Kompas.com dengan Cermati.com. Isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Cermati.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com