Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Dapat Harga Terbaik dari Supplier? Begini Cara Bernegosiasinya

Kompas.com - 30/03/2023, 13:17 WIB
Rheina Arfiana,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Dalam berbisnis, negosiasi dengan pelaku supplier atau pemasok sangat penting guna meningkatkan efisiensi dan mendapat keuntungan tinggi.

Namun demikian, pelaku usaha sulit melakukan negosiasi yang benar, sementara negosiasi tidak hanya sebatas mendapatkan harga terbaik.

Negosiasi juga membahas mengenai kualitas produk yang baik, waktu pengiriman produk, kesepakatan hubungan, dan lainnya.

Oleh karena itu, artikel ini akan membantu pelaku usaha untuk melakukan negosiasi dengan supplier. Berikut ini, cara melakukan negosiasi yang bisa dilakukan dengan supplier, seperti dirangkum dari beberapa sumber:

Baca juga: 3 Cara Konsisten Berbisnis untuk Pengusaha Pemula

1. Mempromosikan usaha berkelanjutan bagi supplier

Supplier merupakan penyedia dan pemasok bahan baku yang juga mencari keuntungan.

Ketika melakukan negosiasi dengan supplier, beritahukan bahwa kita sebagai pembeli bisa memberi supplier bisnis berkelanjutan dalam jangka panjang.

2. Melakukan kesepakatan yang menguntungkan

Apabila supplier menolak memberi harga yang rendah, pelaku usaha bisa mencoba membuat kesepakatan lain, seperti mendapatkan diskon dalam pembelian, pemberian uang muka yang rendah, dan lainnya.

Usahakan tetap melakukan negosiasi dengan supplier karena berpengaruh untuk perkembangan usaha kedepannya.

Baca juga: 5 Cara Efektif Membangun Networking Bisnis bagi Pengusaha Pemula

3. Hindari memberikan penawaran pertama

Anda pelaku usaha harus menghindari memberikan penawaran pertama kepada supplier. Sebaiknya, pelaku usaha memberikan tawaran balasan atau meminta supplier untuk merevisi penawaran dan selalu mengarah menjalin hubungan jangka panjang dengan supplier.

4. Meminta referensi pelanggan lain

Anda sebelum bernegosiasi dengan pemasok, sebaiknya meminta mereka memberikan daftar pelanggan yang bisa dijadikan acuan saat memilih produk.

Biasanya pelanggan suka membahas produk yang disukai dan sebagian pelanggan memberitahukan harga yang didapatkan.

5. Mencari supplier cadangan

Cara terakhir yang bisa dilakukan pelaku usaha adalah mencari supplier cadangan. Tujuan dari hal ini adalah untuk menyiapkan hal-hal yang tidak diinginkan, seperti supplier bersikeras menolak negosiasi.

Apabila kejadian tersebut terjadi, pelaku usaha bisa mendapat kelegaan dan memungkinkan untuk tampil lebih baik saat negosiasi. Hilangkan rasa takut untuk melepas supplier yang tidak ingin negosiasi.

Demikian cara negosiasi yang bisa dilakukan pelaku usaha dengan supplier, semoga terbantu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kedai Es Teh Jaya Abadi, Buktikan Bisnis Minuman Teh Tak Kalah dengan Kopi

Kedai Es Teh Jaya Abadi, Buktikan Bisnis Minuman Teh Tak Kalah dengan Kopi

Jagoan Lokal
Cerita di Balik Ramainya Kedai Mie Tjap Chili, Ludes 500 Porsi per Hari

Cerita di Balik Ramainya Kedai Mie Tjap Chili, Ludes 500 Porsi per Hari

Jagoan Lokal
Tokopedia Ungkap Tren Belanja Selama Ramadan 2024, Produk Groceries Terlaris

Tokopedia Ungkap Tren Belanja Selama Ramadan 2024, Produk Groceries Terlaris

Program
Kadin Sebut Digitalisasi Buka Peluang Baru dalam Bisnis

Kadin Sebut Digitalisasi Buka Peluang Baru dalam Bisnis

Program
Ini 3 Cara Membangun Kedekatan Emosional dengan Konsumen

Ini 3 Cara Membangun Kedekatan Emosional dengan Konsumen

Training
5 Tips Mengatur Karyawan Bisnis Anda

5 Tips Mengatur Karyawan Bisnis Anda

Training
Perjalanan Ratna Merintis Batik Handayani Geulis, Mulai dari Melahirkan Pengrajin Batik Bogor

Perjalanan Ratna Merintis Batik Handayani Geulis, Mulai dari Melahirkan Pengrajin Batik Bogor

Jagoan Lokal
3 Tips Memperoleh Review Positif dari Pelanggan untuk Bisnismu

3 Tips Memperoleh Review Positif dari Pelanggan untuk Bisnismu

Training
3 Penyebab Bisnis Tidak Berjalan Optimal

3 Penyebab Bisnis Tidak Berjalan Optimal

Training
Hadapi Pesanan Melonjak, Soes Surgawi Fokus Tingkatkan Kinerja Tim Produksi

Hadapi Pesanan Melonjak, Soes Surgawi Fokus Tingkatkan Kinerja Tim Produksi

Training
Belasan Warga Binaan Perempuan Malang Pamerkan Produk Fesyen

Belasan Warga Binaan Perempuan Malang Pamerkan Produk Fesyen

Training
Berdayakan UMKM Orang Asli Papua, Pemkab Sorong Anggarkan Rp1,7 miliar

Berdayakan UMKM Orang Asli Papua, Pemkab Sorong Anggarkan Rp1,7 miliar

Program
Dari Driver Ojek Online, Olan Sukses Jadi Juragan Loyang dengan Bantuan KUR

Dari Driver Ojek Online, Olan Sukses Jadi Juragan Loyang dengan Bantuan KUR

Jagoan Lokal
Wujudkan Passion di Bidang Fesyen, Frida Aulia Bangun Bisnis hingga Kenalkan Batik ke Mancanegara

Wujudkan Passion di Bidang Fesyen, Frida Aulia Bangun Bisnis hingga Kenalkan Batik ke Mancanegara

Jagoan Lokal
3 Cara Mengatasi Ulasan Negatif di Platform Online, Pelaku Usaha Harus Tahu

3 Cara Mengatasi Ulasan Negatif di Platform Online, Pelaku Usaha Harus Tahu

Training
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com