Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buka Usaha dengan Modal Mulai dari Rp 100.000? Ini Rekomendasinya

Kompas.com - 27/03/2023, 11:15 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

KOMPAS.com - Tak sedikit yang menganggap remeh uang Rp 100.000, bahkan menganggapnya tak lebih dari uang jajan satu hari. Tapi bagi sebagian orang, nominal tersebut sangat berharga hingga bisa jadi modal usaha.

Ingin tahu usaha apa saja yang bisa dilakukan hanya dengan modal mulai dari Rp 100.000? Yuk simak ulasan berikut ini selengkapnya seperti dilansir Cermati.com berikut ini.

1. Berjualan gorengan

Usaha yang bisa dilakukan dengan modal minim mulai dari Rp100.000-an yang pertama adalah berjualan gorengan. Ini termasuk usaha yang hampir tak ada matinya, sebab hampir semua kalangan menyukai makanan yang digoreng.

Sebut saja seperti tempe goreng, bakwan sayur, bakwan jagung, pisang goreng, tahu isi dan lain sebagainya. Selain modal yang minim, proses pembuatannya pun juga terbilang cukup mudah. Dan bisa menggunakan peralatan masak di rumah yang sudah ada.

Selanjutnya hanya perlu menyiapkan bahan-bahan yang akan dibuat gorengan dengan modal tadi. Sementara tempat jualannya bisa di depan rumah, di depan gang atau dititipkan ke warung di dekat rumah.

2. Warung kopi

Bukan warung yang besar, tapi warung kopi angkringan kecil-kecilan yang buka di depan rumah. Usaha warung kopi ini bisa dibuka mulai dari sore hingga malam hari.

Kopi yang dijual bisa kopi sachet siap seduh yang sudah banyak beredar, jadi modal Rp100.000 sudah cukup untuk beli bahan baku jualan. Gelas dan peralatan untuk membuat kopi bisa menggunakan yang ada di rumah, jadi tidak perlu mengeluarkan modal banyak.

Dijamin menjalankan usaha warung kopi ini bakal mendatangkan omset yang cukup besar mengingat banyak orang yang suka ngopi sambil bersantai setelah bekerja. Jika sudah ada modal tambahan bisa ditambahkan dengan makanan ringan dan Wi-Fi.

3. Berjualan keripik

Berjualan keripik juga bisa dilakukan dengan modal minim, lho. Dengan modal Rp 100.000-an, sudah bisa membuat keripik sendiri untuk dijual. Misalnya keripik ubi, pisang, ketela, keripik tempe dan sebagainya.

Agar bisa menarik minat calon pelanggan dan mendapatkan omset yang besar, buatlah keripik dengan varian dan rasa yang unik. Seperti rasa manis, pedas, barbeque, jagung manis, dan lain sebagainya.

4. Berjualan cilok

Berjualan cilok juga termasuk usaha dengan modal minim dengan omset besar, lho. Dengan bermodal tepung tapioka dan tepung terigu, bumbu penyedap rasa, kecap dan saus, anda sudah dapat berjualan.

Tentunya, dengan uang Rp 100.000 sudah cukup jadi modal untuk membeli bahan-bahan yang diperlukan tersebut. Sementara, target penjualannya sendiri cukup luas dari anak-anak sekolah, pabrik maupun warga sekitar.

Baca juga: Ide Bisnis Pertanian Modal Kecil Untung Besar

5. Jualan sosis telur goreng

Meski cuma menjual sosis tapi bisa sampai untung jutaan rupiah, jadi jangan anggap sepele. Misalnya saja, sosis per bungkus kecil 500 gram berisi 32 batang harganya Rp 20.000.

Lalu jika dijual eceran per pieces bisa dijual Rp1.000, jadi tinggal dikali 32 hasilnya Rp 32.000. Ini artinya penghasilan per bungkus sosis 500 gram yakni Rp 12.000.

Coba bayangkan jika per hari bisa menjual 10-15 bungkus sosis? Maka sehari bisa menghasilkan Rp 120.000 hingga Rp 180.000. Dipotong modal beli minyak dan gas elpiji sekitar Rp 30.000, masih bisa sisa Rp 90.000 sampai Rp 150.000.

6. Jual es degan

Dengan modal Rp 100.000, sudah bisa jualan es kelapa, lho. Rata-rata harga per buah kelapa sekitar Rp 10.000-an bisa dibuat untuk tiga hingga empat gelas es kelapa yang dijual dengan harga Rp 5.000 sampai Rp 10.000.

Apalagi jika memilih buah kelapa yang agak tua dan dicampurkan dengan pemanis tambahan. Bayangkan satu buah kelapa bisa jadi 10 gelas dengan harga Rp5.000-an, maka per buah kelapa seharga Rp 10.000 bisa menjadi Rp 50.000-an.

7. Menjual mainan seribuan

Selain jajanan atau snack, berjualan mainan seribuan juga bisa jadi ide bisnis dengan modal minim Rp 100.000-an. Biasanya anak- anak SD masih suka beli mainan kecil murah meriah, karena memang uang saku mereka yang terbatas.

Banyak jenis mainan murah meriah yang bisa dijual dengan harga seribuan, seperti kertas warna, buku mewarnai, gelang mainan, teka teki silang, mobil mini, kertas karakter dan masih banyak lagi.

 

Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Kompas.com dengan Cermati.com. Isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Cermati.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau