KOMPAS.com- Pelaku UMKM binaan holding pertambangan BUMN, MIND ID mengikuti pameran internasional ini di sela-sela KTT ASEAN di Labuan Bajo Nusa Tenggara Timur.
Kepala Divisi Institutional Relations MIND ID, Selly Adriatika mengungkapkan pihaknya membawa UMKM binaan ke pameran tersebut sebagai bagian dari upaya perseroan untuk memberdayakan warga sekitar tambang dan terus mendorong para UMKM untuk bisa naik kelas.
“Keistimewaan UMKM binaan Grup MIND ID adalah dikelola oleh masyarakat yang tinggal di sekitar wilayah tambang. Grup MIND ID optimis masyarakat tersebut bisa berkarya dan memberikan kontribusi nyatanya, bahkan sebisa mungkin untuk masuk dalam rantai bisnis Perusahaan, sehingga hal ini mendukung terciptanya circular economy,” ungkapnya dalam keterangan resmi, Rabu (10/5/2023.
Baca juga: Teten Masduki Minta Pelaku Industri Furnitur Bidik Pasar Alternatif Baru
Selly menuturkan, Program Tanggung Jawab Sosial Masyarakat berbasis UMKM ini terus dikembangkan, sehingga setiap mitra binaan memiliki kesempatan untuk bisa naik kelas, program – program ini tergabung dalam program MIND ID yang disebut MINDTrepreneur.
Setiap mitra binaan yang berada di bawah Grup MIND ID tidak hanya sekadar memproduksi, tapi juga memiliki pengetahuan yang lebih menyeluruh mengenai suatu bisnis, mulai dari penggunaan keuangan, pengembangan usaha, pemasaran, hingga memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan.
“MIND ID berkomitmen tidak hanya memberikan bantuan pendanaan bagi mitra binaan, namun juga memberikan pendampingan dalam pengelolaan dan pengembangan bisnis dari setiap mitra binaan agar punya kesempatan untuk bisa naik kelas, serta mendukung perekonomian lokal,” tambah Selly.
Saat ini Grup MIND ID memiliki lebih dari 12.000 mitra UMKM binaan, di mana sebanyak 301 mitra tercatat naik kelas pada akhir tahun 2022. Grup MIND ID berharap akan semakin banyak mitra binaan yang bisa naik kelas ke depannya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya