KOMPAS.com - Usaha jualan makanan beku atau frozen food termasuk satu ide bisnis yang terbilang menjanjikan dan mudah dilakukan oleh siapa saja.
Anda bahkan bisa memulainya di rumah dengan peralatan seadanya tanpa perlu banyak modal. Tak heran jika ada banyak orang yang tertarik dengan bisnis ini, termasuk para pemula.
Namun, dibalik keuntungan yang ditawarkan, tentu ada beberapa kelemahan dari bisnis makanan frozen yang perlu dipahami sebelum memulainya.
Penasaran seperti apa untung rugi berbisnis frozen food? Simak dulu ulasan selengkapnya agar tidak salah langkah dari Cermati.com berikut ini:
Usaha frozen food termasuk bisnis yang cukup mudah diikuti. Ide usaha ini, bahkan bisa dijalankan dengan modal kecil atau skala rumahan.
Bukan hanya itu saja, masih ada banyak keuntungan lain yang bisa diperoleh dengan membuka bisnis ini. Adapun di antaranya sebagai berikut:
Seperti halnya jenis makanan yang lain, makanan beku juga dipasarkan dengan berbagai jenis dan varian berbeda. Dari segi rasa, bentuk, hingga harganya pun bisa dipilih dan disesuaikan dengan kebutuhan.
Dengan pilihan yang beragam inilah yang membuat makanan beku memiliki begitu banyak peminat. Bukan hanya dari kalangan anak-anak tapi juga orang dewasa, karena memang produknya yang tak membosankan.
Bagi pemula yang baru memulai usaha frozen food, penyimpanan stok bukanlah hal yang perlu dikhawatirkan. Sebab, produk frozen food yang dijual cukup tahan lama dan tidak cepat busuk. Terutama jika disimpan dalam freezer dengan suhu dingin yang sesuai.
Meskipun demikian, tetap perlu dilakukan pengecekan kondisi dan ketahanan bahan baku dari produk tersebut secara berkala. Pastikan tanggal kadaluarsa produk frozen food masih lama ketika disimpan, agar tetap dalam kondisi baik dan layak konsumsi ketika dijual.
Bisnis yang memiliki jangkauan market cukup luas, peluang keuntungan yang dihasilkan tentu juga akan sangat terbuka lebar. Hal inilah yang dimiliki usaha makanan frozen yang hingga kini membuatnya masih sangat ramai peminat.
Ini karena produk bisnis ini dianggap punya rasa yang enak, aman dikonsumsi, penyajiannya praktis dan harganya pun terjangkau, sehingga peminatnya pun datang dari berbagai kalangan usia, bukan hanya anak-anak tapi juga orang dewasa.
Baca Juga: 10 Tips Bisnis Frozen Food Ini Bikin Jualan Laris Manis
Selain keuntungan yang menarik, ada beberapa kekurangan dari usaha frozen food yang perlu diperhatikan. Karena hal ini akan sangat mempengaruhi jalannya bisnis yang dikembangkan. Berikut beberapa hal di antaranya:
Hal penting yang perlu dipahami dalam bisnis makanan frozen adalah Anda harus siap dengan mesin freezer. Karena yang namanya makanan beku harus disimpan di lemari pendingin jika ingin kualitasnya tetap bagus, awet dan tahan lama.
Jadi, ketika produk tersebut terlalu lama berada di ruangan dengan suhu normal, kemungkinan besar produk akan cepat rusak atau busuk. Hal ini membuat biaya operasional jadi membengkak, sehingga bisa mempengaruhi harga jual.