Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Strategi Bisnis Hilda Turaiza Tonjolkan Koleksi Fesyen Ramadhan

Kompas.com - 16/03/2024, 07:00 WIB
Ester Claudia Pricilia,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

Selalu Mengeluarkan Koleksi Terbaru

Banyak koleksi Trick&Tricky yang sold out saat hari peluncurannya. Hilda mengatakan dirinya selalu membuat katalog yang baru setiap minggunya.

Jadi saat satu katalog sudah sold out, Trick&Tricky akan selalu membuat katalog yang baru lagi. Hal itu mereka lakukan dengan memanfaatkan momen dan antusias pelanggan yang masih tinggi, karena belum mendapatkan katalog yang sold out.

Tidak menutup kemungkinan bahwa pelanggan juga akan membeli katalog yang juga abru dikeluarkan itu.

“Tiap minggu selalu mengeluarkan model baru. Kalau sold out dan masih banyak permintaan di model itu, biasanya kita akan bikin lagi, tetapi tetap mengeluarkan model baru, jadi enggak stuck dan membuat orang terus menerus beli lagi,” ujar Hilda.

Manajemen Waktu yang Baik

Selain dalam hal koleksi dan tren, Hilda juga mengatakan bahwa strategi penting yang lain adalah masalah waktu. Hilda mengetahui waktu-waktu kapan orang akan menerima gaji ataupun THR.

Dengan mengetahui itu, Trick&Tricky akan mengeluarkan koleksi terbaru pada tanggal-tanggal penting tersebut. Strategi tersebut manjur dan jitu, Hilda mengatakan bahwa jika koleksi dikeluarkan tanggal tersebut, permintaan banyak dan pembeli tiba-tiba akan membeludak.

“Kita pasti ngeluarin di tanggal 1 atau 25, dan setelah orang-orang dapat THR. Penjualan meningkat drastis dan pesanan banyak yang masuk. Terkadang mereka kalap karena koleksi terbaru Trick&Tricky,”

Baca juga: Ingin Mengusung Brand Fesyen Sendiri? Begini Caranya

Strategi yang Ia terapkan terbukti ampuh. Dengan melakukan strategi-strategi di atas, Hilda mengaku cuannya bertambah dan omzet akan naik berlipat-lipat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau