Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Ide Bisnis di Wilayah Pegunungan

Kompas.com - 08/04/2024, 10:12 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

5. Perkebunan

Mengelola kebun di daerah pegunungan juga bisa jadi ladang bisnis yang menjanjikan banyak keuntungan. Terlebih lagi, tanah yang berada di wilayah pegunungan kebanyakan sangat subur dan mudah ditanami. Sehingga mengelola perkebunan cenderung lebih mudah dilakukan.

Untuk memulai bisnis ini, Anda perlu mengetahui kondisi tanah dan tanaman apa yang cocok untuk ditanam di lokasi tersebut. Sehingga hasil panen yang diperoleh akan lebih maksimal.

Selain mendapatkan hasil dari panen kebun, Anda juga bisa menjadikan perkebunan tersebut sebagai objek wisata.

Sehingga penghasilan yang diperoleh tak hanya dari hasil panen kebun tapi juga dari yang lain. Seperti penjualan produk turunan yang dihasilkan dari perkebunan, kuliner dan sebagainya. Ini juga bisa mendatangkan sumber cuan juga bagi warga sekitar, misalnya dari lahan parkir, jualan jajanan dan masih banyak lagi.

6. Toko Pertanian

Kawasan pegunungan identik dengan kegiatan pertanian dan perkebunan. Tentunya hal ini akan membuat keberadaan bibit, pupuk dan beragam alat pertanian lainnya sangat dibutuhkan. Kondisi tersebut bisa jadi ide bisnis yang tak kalah menjanjikan untuk dijalankan.

Apalagi jika di lokasi tempat tinggal belum ada usaha sejenis. Maka, Anda bisa membuka toko pertanian yang menyediakan beragam kebutuhan pertanian. Mulai dari bibit, pupuk, media tanam, dan lain sebagainya.

7. Rental Kendaraan

Membuka usaha persewaan atau rental kendaraan jeep bisa jadi ide bisnis wilayah pegunungan juga cukup menjanjikan. Apalagi wilayah pegunungan umumnya memiliki pemandangan alam yang cantik dan menarik untuk dijelajahi.

Kendaraan yang akan disewakan bisa disesuaikan dengan objek wisata setempat. Misalnya untuk lokasi yang ekstrim tentu potensi rental ATV dan Jeep akan lebih besar dibandingkan rental mobil dan motor. Anda hanya perlu menyesuaikan dengan minat pasar dan kondisi di wilayah tersebut agar bisa lebih sesuai.

8. Toko Kelontong

Selanjutnya, ide bisnis toko bahan pokok yang tak kalah potensial di wilayah pegunungan adalah toko kelontong. Ini merupakan toko yang menjual berbagai jenis barang kebutuhan rumah tangga, dari beras, gula, kopi hingga sabun mandi.

Semakin lengkap produk yang dijual, maka akan membuat tingkat penjualan naik. Selain itu, pastikan di dekat tempat tinggal Anda tidak atau belum ada toko kelontong yang beroperasi. Sebab hal ini bisa mempengaruhi tingkat persaingan di usaha tersebut.

 

Artikel ini merupakan hasil kerja sama antara Kompas.com dengan Cermati.com. Isi artikel menjadi tanggung jawab sepenuhnya Cermati.com

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com