Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kesalahan Manajemen Keuangan yang Sering Dilakukan Pemilik Usaha

Kompas.com - 29/05/2024, 15:05 WIB
Alfiana Rosyidah,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber Forbes

KOMPAS.com - Dunia bisnis tidak lepas dari persoalan keuangan. Uang menjadi benda yang bisa menggerakkan suatu bisnis, mulai dari modal hingga keuntungan yang diperoleh dari hasil penjualan.

Sebagai penggerak suatu bisnis, sudah semestinya uang tersebut diatur dalam manajemen keuangan.

Karena uang adalah benda yang penting dalam dunia usaha, maka seorang pelaku usaha harus bisa mengatur keuangannya. Jika tidak sanggup untuk mengelola keuangan sendiri, bisa melakukan rekrutmen tenaga kerja yang mampu mengatur keuangan bisnismu. 

Namun, jika kamu memutuskan mengatur keuangan sendiri, usahakan untuk menghindari beberapa kesalahan yang umum terjadi, agar keuangan bisnismu tidak kacau.

Baca juga: Kewalahan Mengelola Keuangan Bisnis? Pertimbangkan Pakai Software Akuntansi

Ada beberapa kesalahan manajemen keuangan yang sering dilakukan oleh pelaku usaha, simak penjelasannya.

1. Bersikap Impulsif dalam Pengeluaran

Kesalahan pertama yang sering dilakukan, yaitu bersikap impulsif dalam membelanjakan sesuatu.

Sikap ini akan merugikan kamu sebagai pelaku usaha, karena dapat menggerus uang yang kamu miliki. Bahkan, bisa saja secara tidak sadar uang tersebut habis begitu saja.

Meskipun kamu sudah menerapkan manajemen keuangan, bersikap impulsif akan membuatnya percuma.

Uang yang sudah habis karena sikap impulsif dapat membuat bisnismu tidak dapat berlanjut.

Oleh karena itu, ketika hendak mengeluarkan uang, sebaiknya cek kembali kondisi keuanganmu.

Baca juga: 5 Alasan Pentingnya Manajemen Keuangan bagi Sebuah Bisnis

Kamu bisa melakukannya dari daftar prioritas. Sebagai pemilik usaha, kamu tentu memiliki prioritas soal pengeluaran.

Jika pengeluaran tersebut dirasa tidak terlalu mendesak, maka lebih baik simpan uangmu untuk keperluan yang lain.

2. Kurang Detail dalam Mencatat Pengeluaran 

Dalam manajemen keuangan yang baik, sebaiknya seluruh pengeluaran setiap harinya dicatat secara mendetail.

Hal ini perlu dilakukan, supaya kamu mengetahui kebutuhan yang dikeluarkan setiap hari atau setiap bulannya. 

Selain itu, mencatat pengeluaran dengan detail dapat mengidentifikasi masalah finansial yang muncul dalam bisnismu. Misalnya, jika ternyata pengeluaranmu lebih banyak daripada pemasukan, maka kamu perlu mengevaluasi pengeluaran tersebut. 

Baca juga: Simak 5 Tips Mengelola Keuangan untuk UMKM

Halaman:

Terkini Lainnya
Beri Perlindungan Hukum ke UMKM, Pemerintah Gandeng Kongres Advokat Indonesia
Beri Perlindungan Hukum ke UMKM, Pemerintah Gandeng Kongres Advokat Indonesia
Program
Kreasi Pala Nusantara Manfaatkan Limbah Kayu Jadi Produk Bernilai saat Ekonomi Lesu
Kreasi Pala Nusantara Manfaatkan Limbah Kayu Jadi Produk Bernilai saat Ekonomi Lesu
Jagoan Lokal
Usia 25, Yoel Punya 3 Gerai Makanan Sehat Berkat Kebiasaan Lama
Usia 25, Yoel Punya 3 Gerai Makanan Sehat Berkat Kebiasaan Lama
Jagoan Lokal
Panen Tebu di Blitar Melimpah, Pabrik GulaIni  Naikkan Target Giling
Panen Tebu di Blitar Melimpah, Pabrik GulaIni Naikkan Target Giling
Program
Budi Daya Maggot, Paiman Berhasil Raup Omzet Puluhan Juta Per Bulan
Budi Daya Maggot, Paiman Berhasil Raup Omzet Puluhan Juta Per Bulan
Jagoan Lokal
SMBC Indonesia Gandeng Komunitas Lokal Perkuat Perempuan Pelaku UMKM
SMBC Indonesia Gandeng Komunitas Lokal Perkuat Perempuan Pelaku UMKM
Training
Suadesa Festival 2025 Dorong Perputaran Ekonomi di Desa Karangrejo hingga Rp3 Miliar
Suadesa Festival 2025 Dorong Perputaran Ekonomi di Desa Karangrejo hingga Rp3 Miliar
Program
Kembangkan Ruang Ekonomi Baru, PGN Gelar Suadesa Festival di Borobudur
Kembangkan Ruang Ekonomi Baru, PGN Gelar Suadesa Festival di Borobudur
Program
Dana Indonesia Berdayakan UMKM Perempuan dan Penyandang Disabilitas
Dana Indonesia Berdayakan UMKM Perempuan dan Penyandang Disabilitas
Program
Rendang Buya, UMK Binaan PTBA yang Siap Mendunia
Rendang Buya, UMK Binaan PTBA yang Siap Mendunia
Jagoan Lokal
Yayasan Astra bersama Pemerintah Dorong Transformasi IKM Lokal
Yayasan Astra bersama Pemerintah Dorong Transformasi IKM Lokal
Program
Dorong Rantai Pasok Berkelanjutan, Yayasan Astra Tingkatkan Kapasitas IKM Nasional
Dorong Rantai Pasok Berkelanjutan, Yayasan Astra Tingkatkan Kapasitas IKM Nasional
Program
Desa Binaan IPB University Ekspor 36 Ton Pinang
Desa Binaan IPB University Ekspor 36 Ton Pinang
Training
Tokopedia-TikTok Gaet Ibu-Ibu di Makassar Hasilkan Uang dari Rumah
Tokopedia-TikTok Gaet Ibu-Ibu di Makassar Hasilkan Uang dari Rumah
Program
Dukung Industri Kreatif di Daerah, Pemerintah Bakal Bentuk Dinas Ekraf
Dukung Industri Kreatif di Daerah, Pemerintah Bakal Bentuk Dinas Ekraf
Program
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Terpopuler
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar di Artikel Lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau