Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemenkop UKM Gelar Program Entrepreneur Hub di Manado Sulut

Kompas.com - 27/07/2023, 16:29 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

KOMPAS.com - Pemerintah melalui Kementerian Koperasi dan UKM menyelenggarakan Program Entrepreneur Hub di Manado Sulawesi Utara sebagai bagian untuk mendorong pelaku UMKM naik kelas.

Deputi Kewirausahaan Kemenkop UKM Siti Azizah menjelaskan, program Entrepreneur Hub ini dilaksanakan dengan menggandeng berbagai pihak untuk berbagi pengetahuan kepada para pelaku UMKM.

"Ini sebuah program bersama hasil kolaborasi Kementerian Koperasi dan UKM dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, Pemerintah Kota Manado, PLUT KUMKM Sulawesi Utara, Universitas Sam Ratulangi beserta seluruh kolaborator dari unsur perguruan tinggi, BUMN/BUMD, entitas swasta hingga komunitas/asosiasi wirausaha," ujarnya dalam keterangan resmi, Kamis (27/7/2023).

Baca juga: 3 Alasan Anda Harus Mulai Membangun Usaha Sendiri

Dalam program ini, setiap kolaborator akan memfasilitasi wirausaha peserta program untuk bertumbuh dan berkembang. Sementara itu peserta program berkomitmen untuk memanfatkan secara optimal forum ini sebagai medium untuk belajar dan berjejaring guna meningkatkan kapasitas diri dan performa usahanya.

Azizah menuturkan, pihaknya merancang program ini sebagai program kolaboratif, dengan sebuah keyakinan bahwa di tanah air ini masih banyak pihak yang peduli dengan pengembangan kewirausahaan.

"Hal ini terbukti dari banyaknya pemerintah daerah yang mengintegrasikan program pengembangan kewirausahaannya ke dalam Entrepreneur Hub dan tentunya pihak terkait lainnya baik dari kalangan BUMN, swasta maupun komunitas wirausaha yang secara voluntary juga mengintegrasikan diri sebagai kolaborator program," jelas dia.

Dalam program Entrepreneur Hub ini, Kompas.com juga turut berkontribusi dengan memberikan materi pelatihan berupa membuat konten medsos. Melalui materi ini, diharapkan peserta bisa memanfaatkan medsos dengan maksimal untuk mendukung bisnis yang dijalankan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com