JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Piknik Satria Mandala merupakan sebuah destinasi rekreasi populer untuk berpiknik di tengah kota Jakarta.
Tak hanya menjadi tempat yang menyenangkan untuk bersantai dan menikmati alam, Taman Piknik Satria Mandala yang berlokasi tepat di depan Museum Satria Mandala itu juga memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal.
Baca juga: Kisah Jurasep Membangun Warung Kopi dengan Sentuhan Seni dan Budaya
Taman Piknik Satria Mandala dimiliki oleh empat perempuan yang berkerja sama. Salah satunya adalah istri dari Menteri Investasi Indonesia (Bahlil Lahadalia), yaitu Sri Suparni Bahlil yang juga merupakan Ketua Bidang Manajemen Usaha Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), Happy Djarot, Iko Suhendar, dan juga Indah Koeswardani.
Keempat perempuan itu memang pelopor, pendukung, dan pengembang banyak UMKM.
“Kebetulan saya, Ibu Suparni, Ibu Djarot, dan Ibu Iko memang berada di bidang yang mendorong UMKM, jadi kami pikir kalau bisa sekalian ngembangin UMKM kenapa enggak?” kata salah satu owner Taman Piknik, Indah Koeswardani di Jakarta, Sabtu (27/04/2024).
Indah sendiri memberdayakan UMKM kopi. Awalnya, ia menemukan petani kopi yang sama sekali tidak terkenal.
“Saat mencoba rasa kopinya, ternyata bagus dan enak. Saya merasa kopi itu punya potensi yang besar sekali,” kata Indah.
Maka ia pun mempelajari lebih jauh tentang kopi itu dan mendidik para petaninya. Ia juga mengikutsertakan mereka dalam kompetisi kopi internasional. Saat itu kopi Malayang, Sumedang, Jawa Barat yang diikutsertakan berhasil menduduki 30 besar.
Dengan keberhasilan itu, Indah dapat menaikkan harga jual kopi tersebut dari Rp 80 ribu menjadi Rp 150 ribu.
"Saya melarang para petani kopi itu untuk menjualnya di bawah harga Rp 150 ribu, agar harga dan penjualan kopinya stabil," tutur Indah.
Saat ini, Indah telah memiliki sekolah kopi untuk membantu orang-orang di luar sana yang ingin memulai bisnis kopi. Produk kopinya juga berada pada display Taman Piknik Satria Mandala.
Baca juga: Alasan Mengapa Peluang Bisnis Kopi Sangat Menjanjikan
Di dalam café Taman Piknik (area indoor Taman Piknik) terdapat batik, kerajinan rotan, snack tradisional, hingga kopi binaan Indah untuk diperjualbelikan. Semuanya berasal dari produk-produk UMKM yang ada di seluruh Indonesia.
Contohnya, kerajinan rotan yang diambil langsung dari Lombok. Mereka berniat memperkenalkan produk-produk kerajinan rotan/ kepada seluruh pengunjung taman.
Mereka bahkan menyediakan gerai khusus UMKM F&B, seperti UMKM bakso malang, siomay Bandung, Sate Taichan, dan masih banyak lagi.
Gerai tersebut bertujuan, agar pengunjung yang piknik juga dapat membeli makanan milik UMKM, selain dari café Taman Pikniknya.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya