MALANG, KOMPAS.com - Salah satu pedagang bernama Ila Masaah (52) yang berjualan makanan khas Kota Malang, Jawa Timur yakni Orem-Orem curhat ingin adanya peningkatan program UMKM. Ila berjualan dalam kegiatan Ngalam Mbois Fest di lapangan Merjosari, Kota Malang pada Minggu (15/9/2024).
Kegiatan itu terdapat sekitar 15 stan penjual kuliner UMKM. Bazaar yang digagas oleh salah satu pasangan calon wali kota dan wakil wali Kota Malang ini menggratiskan sekitar 1.500 porsi dagangan dari para pelaku UMKM tersebut untuk bisa dinikmati oleh masyarakat.
Stan milik Ila sempat didatangi oleh Calon Wakil Wali (Wawali) Kota Malang, Ali Muthohirin tersebut. Ia mengucapkan rasa terimakasihnya karena sudah diberi kesempatan untuk bisa berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Baca juga: Kue Bolen Produksi Pasutri asal Malang Ini Digemari Pembeli dari Luar Negeri
"Alhamdulillah sangat bersyukur lah, dengan seperti ini (difasilitasi untuk menggratiskan jualan makanan) menjadi sarana promosi jualan saya, sehingga bisa lebih dikenal, dan menjadikan semangat untuk berjualan," kata Ila, Minggu (15/9/2024).
Dia berharap, kegiatan yang mendukung UMKM dapat ditingkatkan di Kota Malang baik oleh pemerintah dan pihak terkait lainnya. Menurutnya, salah satu hal yang dibutuhkan oleh para pelaku UMKM yakni adanya bantuan promosi gratis.
"Pak Ali ini cerdas mendukung UMKM, kalau kita disuruh bayar dulu (misal untuk sewa tempat) baru jualan, jelas tidak sanggup. Harapannya, kepada pemerintah, dan lainnya kegiatan-kegiatan yang mendukung UMKM lebih ditingkatkan. Kalau bisa pedagang ini diberi promosi-promosi gratis yang tepat," ungkapnya.
Ila mengatakan, dia sudah berjualan Orem-Orem sejak tahun 2024 lalu. Usaha ini menjadi sampingan penghasilannya sebagai guru TK.
"Saya jualan online, dan menerima pesanan, biasanya sebulan rata-rata tiga pesanan, sekali pesanan 75-100 porsi, biasanya pesanan sekolah, pengajian dan lainnya. Satu porsinya Rp 10 ribu," katanya.
Baca juga: Belasan Warga Binaan Perempuan Malang Pamerkan Produk Fesyen
Calon Wawali Kota Malang, Ali Muthohirin menyampaikan, pihaknya berkomitmen untuk mendukung program-program peningkatan UMKM Kota Malang.
"Kami punya keinginan ada event baik seni, budaya ataupun olahraga nasional dan internasional di Kota Malang. Ini akan melibatkan banyak UMKM. Kami juga ingin ada pusat pusat UMKM di Kota Malang," paparnya.
"Jadi kami ingin membuat Malang jadi kota event baik nasional maupun internasional. Sehingga banyak UMKM yang bisa dilibatkan," sambungnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya