Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Astra Cari Anak-anak Muda yang Berkontribusi ke Masyarakat lewat SATU Indonesia Award

Kompas.com - 08/03/2023, 14:47 WIB
Zalafina Safara Nasytha,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Astra International Tbk melakukan Kick Off Ceremony program Semangat Astra Terpadu Untuk (SATU) Indonesia Awards 2023 yang ke-14, pada Senin (6/3/2023).

Program SATU Indonesia Award 2023 adalah program pencarian generasi muda yang telah berkontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar dalam 5 bidang, yakni kesehatan, pendidikan, lingkungan, kewirausahaan, teknologi, dan satu kategori kelompok yang mewakili kelima bidang tersebut.

Head of Corporate Communications Astra Boy Kelana mengatakan bahwa program yang diselenggarakan tahun ini ada penambahan parameter penilaian yang disepakati oleh dewan juri, yakni terkait dengan nilai-nilai sustainability dan ESG (Environment, Social, Governance).

“Kami terus berharap agar kualitas pendaftar juga terus ditingkatkan dari tahun ke tahun,” ujarnya dalam sambutan pekan ini.

Baca juga: UMKM Binaan Pertamina Raih Transaksi Rp 2,4 Miliar di Inacraft 2023

Ia menambahkan bahwa para pemenang SATU Indonesia Awards tak hanya menerima bantuan dana kegiatan, tetapi juga bantuan pelatihan dari Astra dan kesempatan berkolaborasi dengan Desa Sejahtera Astra serta Kampung Bersih Astra.

Hingga saat ini Astra memiliki 170 Kampung Bersih Astra dan 1.060 Desa Sejahtera Astra.

Baca juga: homLiv, Brand Lokal yang Sukses Jadi Pemasok Alat Masak di Indonesia

“Tema besar SATU Indonesia Awards pada tahun 2023 ini adalah ‘Untuk Hari Ini dan Masa Depan Indonesia’ di mana hal ini diselaraskan dengan tema SATU Indonesia Awards di tahun 2023. Bagaimana kita menguatkan lagi aspek sustainability dalam parameter penilaian,” sambungnya.

Senada dengan Boy Kelana, Chief of Corporate Affairs Astra Riza Deliansyah mengatakan bahwa melalui kegiatan ini, perusahaan berharap bisa menemukan semakin banyak generasi muda Indonesia yang bekerja tanpa pamrih dalam memberi manfaat untuk masyarakat di sekitarnya.

"Serta  mendukung terciptanya kehidupan berkelanjutan yang selaras dengan aspek environment, social dan governance (ESG) untuk hari ini dan masa depan Indonesia,” ujar Riza

Baca juga: Mengenal Digital Marketing, Strategi Pemasaran Kekinian bagi UMKM

Peresmian program SATU Indonesia Awards 2023 dilakukan secara simbolis melalui sesi penandatanganan Kain Lantung oleh dewan juri yang hadir, termasuk artis Dian Sastro.

Kain Lantung sendiri merupakan produk dari salah satu peserta yang berhasil menjadi penerima apresiasi 13th SATU Indonesia Awards 2022 di Bidang Kewirausahaan, yakni Alfira Oktaviani sebagai “Pelestari Kain Lantung Bengkulu”.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau