Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak 6 Manfaat Ikut Program Inkubasi Bagi UMKM

Kompas.com - 03/10/2023, 18:40 WIB
Fransisca Mega Rosa Mustika,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mengelola bisnis UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) tidak pernah mudah. Tantangan-tantangan seperti persaingan yang sengit, sumber daya terbatas, dan perubahan pasar yang cepat seringkali menjadi penghalang yang sulit diatasi.

Namun, di tengah tantangan ini, ada satu sumber harapan yang dapat memberikan dorongan berharga bagi para pelaku UMKM: inkubasi bisnis. Program inkubasi telah menjadi motor pertumbuhan bagi sejumlah pelaku usaha kecil dan menengah di seluruh dunia.

Umumnya, kegiatan inkubasi terdiri dari 2 hal, yaitu kelas pemaparan materi oleh mentor ahli atau expert dan sesi pendampingan atau sesi one on one (1o1) dengan mentor.

Berikut adalah beberapa manfaat utama dari mengikuti program inkubasi melansir dari UMKMhebat.id.

1. Pitching ke calon investor

Dengan mengikuti inkubasi, Anda akan berkesempatan untuk mempresentasikan produk bisnis Anda kepada calon investor.

Tentunya, beberapa inkubator memiliki koneksi dengan investor atau program pendanaan yang dapat membantu Anda mendapatkan dana tambahan untuk pengembangan bisnis Anda.

Baca juga: Lewat Program Inkubasi Wastra, BI Bantu Kembangkan Tenun di Kaltara

2. Akses fasilitasi sertifikasi UMKM

Tidak hanya mendapatkan akses ke permodalan, Anda juga bisa mendapat akses untuk memiliki sertifikasi bisnis seperti BPOM, P-IRT dan Halal MUI.

Hal ini akan menguntungkan bisnis Anda karena sudah memiliki sertifikasi dan bisa dipasarkan secara lebih meluas.

3. One on One mentoring

Sebagai peserta inkubasi, Anda akan mendapatkan mentor selama program berlangsung. Para mentor akan membantu Anda dalam pembinaan bisnis yang Anda jalani sebagai peserta inkubasi.

4. Akses permodalan usaha

Jika Anda lolos ke tahap inkubasi berikutnya, Anda memiliki kesempatan mendapatkan akses permodalan yang akan diberikan oleh mitra maupun dari sponsor.

5. E-certificate

Dengan mengikuti program inkubasi, seluruh peserta yang telah menyelesaikan program inkubasi akan memperoleh e-certificate.

Baca juga: KemenKopUKM Adakan Business Matching untuk Inkubasi 172 Startup

Sertifikat inkubasi yang telah Anda peroleh dapat dipergunakan sebagai akses untuk keikutsertaan dalam kegiatan pameran yang mungkin akan diselenggarakan oleh lembaga inkubator.

6. Merchandise dan giveaway

Anda sebagai peserta Inkubasi juga berkesempatan untuk mendapatkan merchandise serta giveaway menarik yang bermanfaat.

Manfaat dari mengikuti inkubasi dapat bervariasi, tergantung pada inkubator tertentu dan program yang Anda pilih. Sebelum bergabung dengan program inkubasi, selalu lakukan riset untuk memahami apa yang ditawarkan oleh inkubator tersebut dan sejauh mana sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Kembangkan Ruang Ekonomi Baru, PGN Gelar Suadesa Festival di Borobudur

Kembangkan Ruang Ekonomi Baru, PGN Gelar Suadesa Festival di Borobudur

Program
Dana Indonesia Berdayakan UMKM Perempuan dan Penyandang Disabilitas

Dana Indonesia Berdayakan UMKM Perempuan dan Penyandang Disabilitas

Program
Rendang Buya, UMK Binaan PTBA yang Siap Mendunia

Rendang Buya, UMK Binaan PTBA yang Siap Mendunia

Jagoan Lokal
Yayasan Astra bersama Pemerintah Dorong Transformasi IKM Lokal

Yayasan Astra bersama Pemerintah Dorong Transformasi IKM Lokal

Program
Dorong Rantai Pasok Berkelanjutan, Yayasan Astra Tingkatkan Kapasitas IKM Nasional

Dorong Rantai Pasok Berkelanjutan, Yayasan Astra Tingkatkan Kapasitas IKM Nasional

Program
Desa Binaan IPB University Ekspor 36 Ton Pinang

Desa Binaan IPB University Ekspor 36 Ton Pinang

Training
Tokopedia-TikTok Gaet Ibu-Ibu di Makassar Hasilkan Uang dari Rumah

Tokopedia-TikTok Gaet Ibu-Ibu di Makassar Hasilkan Uang dari Rumah

Program
Dukung Industri Kreatif di Daerah, Pemerintah Bakal Bentuk Dinas Ekraf

Dukung Industri Kreatif di Daerah, Pemerintah Bakal Bentuk Dinas Ekraf

Program
YBDA Dampingi 13.000 UMKM, Fokus ke Manajemen dan Akses Pasar

YBDA Dampingi 13.000 UMKM, Fokus ke Manajemen dan Akses Pasar

Program
Jurus Tokopedia Genjot UMKM, Jagokan Produk Lokal hingga Beri Diskon Konsumen

Jurus Tokopedia Genjot UMKM, Jagokan Produk Lokal hingga Beri Diskon Konsumen

Training
Kisah Kegigihan Buruh Tani asal Malang hingga Punya Toko Sembako

Kisah Kegigihan Buruh Tani asal Malang hingga Punya Toko Sembako

Program
LPEI Salurkan Pembiayaan Rp 524 Miliar untuk Perkuat Ekspor Alat Kesehatan RI

LPEI Salurkan Pembiayaan Rp 524 Miliar untuk Perkuat Ekspor Alat Kesehatan RI

Program
25 Penyandang Disabilitas di Malang Raya Rajut Asa dengan Jalankan Bisnis

25 Penyandang Disabilitas di Malang Raya Rajut Asa dengan Jalankan Bisnis

Jagoan Lokal
Tinggalkan Gaji 40 Juta Per Bulan, Kini Doni Sukses Berbisnis Madu Berkat Pemasaran Daring

Tinggalkan Gaji 40 Juta Per Bulan, Kini Doni Sukses Berbisnis Madu Berkat Pemasaran Daring

Jagoan Lokal
Jatuh Bangun Bayu Rintis Bisnis, Hingga Tembus Pasar Ekspor Berkat Digitalisasi

Jatuh Bangun Bayu Rintis Bisnis, Hingga Tembus Pasar Ekspor Berkat Digitalisasi

Jagoan Lokal
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau