Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memulai Start Up? Ini 3 Hal yang Wajib Ada untuk Branding

Kompas.com - 16/06/2024, 17:00 WIB
Ester Claudia Pricilia,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ide brilian dan semangat yang membara memang merupakan jantung dalam pembangunan bisnis atau perusahaan rintisan (start up). Namun Anda juga perlu fondasi yang kuat untuk memastikan kesuksesan jangka panjang bisnis Anda.

Salah satunya adalah dengan mem-branding bisnis Anda. Start up atau bisnis yang baru saja dimulai membutuhkan branding yang ekstra untuk diketahui oleh banyak orang. Maksudnya, Anda perlu meningkatkan brand awareness start up Anda.

Baca juga: 4 Hal yang Harus Dilakukan Pendiri Start-Up untuk Mencapai Kesuksesan

Dilansir dari Allbusiness, berikut tiga poin penting beserta alasannya yang wajib ada untuk membranding start up Anda;

1. Logo yang Menarik

Logo adalah simbol atau merek dagang (trademark) yang berfungsi sebagai identitas diri dari suatu perusahaan yang menjadi ciri khas. Anda perlu membuat logo start up Anda sedemikian rupa agar menarik di mata audiens.

Logo yang unik akan memberikan kesan pertama yang kuat, karena logo dapat membantu menyampaikan nilai dan kepribadian perusahaan. Jika pelanggan telah mengetahui logo start up Anda, maka mereka pasti akan memilih pergi kepada bisnis Anda, dibandingkan bisnis lain yang mereka belum mengenali logo-nya.

Contohnya, jika Anda melihat logo dengan tanda centang, pasti Anda akan langsung menebak bahwa itu adalah logo dari Nike. Dari contoh itu membuktikan logo akan membantu branding start up Anda.

2. Situs Web (Website) yang Profesional

Start up yang mempunyai website akan terkesan profesional. Situs web akan lebih terperinci dan terpadu menghimpun informasi seputar bisnis Anda, mulai dari latar belakang, tujuan, hingga kepada produk atau layanan yang Anda tawarkan.

Dengan mengoptimalkan situs web untuk mesin pencari (SEO), pelanggan potensial atau target pasar Anda akan dengan mudah menemukan bisnis Anda.

Sehubungan dengan situs web, Anda perlu memilih nama domain yang sesuai. Seperti Netflix, perusahaan itu hanya menjadikan nama domain-nya menjadi Netflix.com. Pastikan Anda menggunakan nama bisnis Anda untuk dijadikan nama domain.

Baca juga: 5 Alasan UMKM Harus Punya Logo, Pelaku Usaha Harus Tahu

3. Media Sosial yang Aktif

Di era digital, kehadiran di media sosial adalah suatu keharusan, tak terkecuali bagi start up. Tiktok, Facebook, Instagram, Twitter, dan LinkedIn adalah platform yang sangat efektif untuk berinteraksi dengan pelanggan dan mempromosikan produk atau layanan start up Anda.

Pastikan Anda rajin mengunggah konten di media sosial, tidak hanya sekedar mempunyai akunnya saja. Posting konten-konten yang berkualitas, informatif, menghibur, dan relevan dengan audiens atau pengikut media sosial bisnis Anda.

Selamat mencoba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com