Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Memulai Bisnis Toko Buku, Ketahui Rencana Operasional Ini

Kompas.com - 28/09/2024, 07:00 WIB
Anagatha Kilan Sashikirana,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

Sumber bizee.com

KOMPAS.com -  Meskipun masyarakat di Indonesia terbilang masih kurang minat membacanya, tetapi bisnis toko buku juga tetap bisa menguntungkan. Karena masih banyak komunitas-komunitas pencinta buku yang rutin membeli buku.

Bahkan, membaca buku cetak dan buku elektronik tetap ada perbedaannya. Sehingga kehadiran buku elektronik pada dasarnya tidak menghilangkan tingkat penjualan buku cetak sepenuhnya. Dengan kata lain, bisnis toko buku juga terus memiliki potensi untuk bertahan.

Jika kamu berminat untuk memulai bisnis toko buku, kamu perlu tahu apa saja operasional bisnis yang perlu kamu siapkan.

Baca juga: 3 Hal yang Harus Kamu Perhatikan saat Jalankan Bisnis Reseller Buku

Dengan rencana operasional bisnis yang matang, kamu bisa mendefinisikan bagaimana rencana bisnis toko buku ini, pemasaran bisnis, meningkatkan penjualan, menghasilkan laba, hingga mengembangkan toko buku kamu lebih pesat ke depannya.

Berikut informasinya seperti yang dilansir dari bizee.com berikut ini.

1. Lokasi Toko Buku

Layaknya standar operasional bisnis yang memiliki toko, hal pertama yang perlu kamu siapkan adalah bangunan dan lokasi toko itu sendiri. Kamu perlu tahu akan membeli atau menyewa bangunan untuk kamu jadikan toko buku tersebut.

Perhatikan perizinan, kebijakan hukum, legalitas operasional, dan regulasi yang berlaku untuk membangun bisnis di lingkungan tersebut.

Rencana operasional tidak hanya mengenai perizinan gedung, tetapi kamu juga perlu menentukan lokasi operasional yang tepat untuk membuka bisnis toko buku.

Kembali lagi mengenai persoalan minat membaca masyarakat yang masih rendah, kamu harus jeli memilih lokasi yang tepat untuk membangun bisnis toko buku.

Baca juga: Sepi Pembeli saat Pandemi, Penjual Buku di Blok M Square Fokus Jualan di Marketplace

Salah satu lokasi yang bisa kamu pertimbangkan untuk membangun toko buku adalah di dekat sekolah, perguruan tinggi, perkantoran, hingga di lingkungan yang tingkat lalu lintas pejalan kakinya tinggi.

2. Persediaan Inventaris

Operasional bisnis juga tidak lepas dengan inventaris, daftar barang kepemilikan kantor yang menunjang kegiatan bisnis. Toko buku juga membutuhkan inventaris yang cukup banyak mulai dari perlengkapan hingga peralatan yang digunakan.

Misalnya rak buku, komputer, meja dan kursi, pajangan, alat kebersihan, mesin kasir, hingga stok buku itu sendiri. Maka dari itu, kamu perlu membuat perencanaan persediaan inventaris yang matang.

3. Keuangan

Sehubungan dengan beberapa perencanaan di atas, pada dasarnya untuk mengoperasikan bisnis kamu harus memiliki rencana keuangan. Mulai dari modal, akuntansi, hingga perputaran keuangan perlu dimanajemen dengan baik agar terhindar dari kerugian.

Baca juga: Peluang Usaha Buku Bekas, Begini Tips Menjalankannya

Salah satu tips yang perlu kamu perhatikan dalam mengelola keuangan adalah memisahkan rekening bank antara keuangan toko dan keuangan pribadi. Selain itu, rekrut seseorang yang handal untuk mengelola keuangan bisnis.

4. Karyawan

Pembahasan berlanjut mengenai rekrut karyawan, untuk memiliki bisnis yang berhasil kamu juga perlu memiliki karyawan dengan visi misi yang sama. Khususnya dalam bisnis toko buku ini, cari karyawan yang memang selaras dengan industri bisnis ini.

Tidak mudah membuat seseorang betah di toko buku terlebih lagi untuk bekerja jika orang tersebut memang tidak menyukainya.

Bukan hanya suka, tetapi akan lebih baik jika karyawan yang kamu rekrut memang memiliki wawasan lebih seputar buku untuk membantu kebutuhan pengunjung yang datang.

5. Pemasaran

Terakhir yang perlu kamu rencanakan terkait operasional bisnis toko buku adalah pemasaran. Kamu membutuhkan strategi yang tepat, mulai dari menyiapkan merek, branding, marketing, hingga penjualan.

Coba untuk menggandeng komunitas-komunitas pencinta buku. Cara ini sangat membuka peluang untuk memasarkan toko buku dan menjangkau calon pembeli lebih luas lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau