Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hanya Enak, Ini Kunci agar Bisnis Kuliner Laku Keras

Kompas.com - 17/04/2022, 17:18 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Bisnis kuliner, seperti menjual makanan dan minuman semakin menjamur. Bisnis yang terbilang mudah, karena bisa dimulai dengan modal kecil dan dari rumah.

Bisnis yang tidak ada matinya, mengingat semua orang membutuhkan makan dan minum. Pembelinya dari masyarakat ekonomi kelas bawah sampai kelas atas.

Sementara penjualnya, dari mulai pedagang kaki lima hingga restoran mewah. Menyajikan menu makanan dan minuman yang sesuai dengan target pasarnya.

Walaupun kelihatannya gampang, merintis bisnis kuliner tidak boleh sembarangan. Sebab ini menyangkut ‘mulut’ dan ‘perut’ orang banyak.

Bukan hanya harus enak, tetapi juga ada resep atau kunci lain agar dagangan makanan dan minuman yang kamu jual laris manis, sehingga bisnis kuliner maju atau berkembang pesat.

Apa saja rahasianya? Berikut jawabannya, seperti dikutip dari Cermati.com.

  • Memberi pengalaman atau sensasi berbeda

Menciptakan produk makanan dan minuman yang enak saja tidak cukup. Meskipun rasa merupakan hal paling penting dalam bisnis kuliner.

Tapi kini, konsumen ingin mendapatkan sesuatu yang lebih, seperti mendapatkan pengalaman atau sensasi yang berbeda ketika menikmati kuliner buatan kamu.

Sebagai contoh, buat produk bakso mercon, yang kalau digigit rasa pedas dari cabai di dalam bakso akan meledak di mulut konsumen. Atau jika kamu membuka restoran, buat dengan konsep instagramable sehingga pengunjung juga bisa berswafoto ria.

Bisa juga bisnis kuliner yang menawarkan makan atau minum dari ketinggian di atas pohon, ketinggian di atas gedung, atau bertema alam yang di bawahnya air mengalir seperti sungai. Sehingga pengunjung dapat merasakan pengalaman baru.

  • Pelayanan yang ramah

Konsumen adalah raja. Pernyataan ini berlaku untuk semua bisnis, termasuk bisnis kuliner. Pentingnya melayani dan memberikan pelayanan ramah kepada konsumen.

Apapun tipe dan karakter konsumen, seorang pelaku usaha maupun pekerja di bisnis kuliner harus mampu melayani konsumen dengan ramah. Senyum dan sapa kepada semua konsumen yang datang tak memandang jabatan, jenis kelamin, status sosial, dan sebagainya.

Pun ketika harus menghadapi komplein atau keluhan konsumen. Mesti disikapi dan ditanggapi dengan ramah. Ini dilakukan untuk menjaga kepuasan konsumen dan menjadikan pelanggan loyal yang selalu datang serta mencari produk kamu.

  • Perhatikan kualitas produk

Hal penting lainnya yang akan membawa bisnis kuliner sukses adalah kualitas produk. Perhatikan bahan-bahan yang kamu gunakan untuk memproduksi makanan dan minuman.

Gunakan bahan-bahan yang berkualitas baik tanpa pengawet, tanpa zat kimia berbahaya, tanpa pewarna buatan. Bahan berkualitas baik tidak harus mahal.

Halaman:

Terkini Lainnya

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

Training
WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Training
5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

Training
Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Program
Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Training
Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Jagoan Lokal
Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Training
iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

Program
Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Jagoan Lokal
Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Training
Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Program
Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Program
Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Program
Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Program
7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

Training
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau