Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andri Tulle Angkat Pamor Kopi Flores lewat Brand Kopito Borong

Kompas.com - 10/10/2022, 11:17 WIB
Markus Makur,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

BORONG, MANGGARAI TIMUR, KOMPAS.com - Manggarai Timur merupakan sentra perdagangan kopi flores. Tak hanya pedagang, masyarakat setempat pun banyak yang mulai mengembangkan kedai kopi seiring dengan tren yang muncul di masyarakat.

Salah satu pelaku usaha yang menjalankan usaha kedai kopi ini adalah Andri Tulle pemilik kedai dan kopi kemasan  dengan brand Kopito Borong

Tulle memulai usaha kopi kemasan dan kedai di Kota Borong sejak 2020 terinspirasi dari banyak peminat minum kopi dari seluruh Indonesia. Dia berpikir, usaha itu dijalankan karena Manggarai Timur merupakan pusat kopi di Pulau Flores.

Baca juga: Semerbak Harum Kopi Manggarai Timur, Tercium hingga ke Eropa

"Nama awalnya produk ini yaitu Kopi Edelweis dengan membuka tempat usaha dengan kedai kopi di Kampung Paka, Kecamatan Rana Mese, kemudian berganti menjadi Kopito Borong dan sudah mendapatkan hak cipta dari KemenKumHam RI," jelasnya Jumat (7/10/2022).

Dia memulai usaha kopi melalui dengan memanfaatkan Youtube. Lama kelamaan, dia memahami bisnis kopi.

"Hasilnya, banyak yang minum kopi di kedai Kopito Borong dan ada yang pesan melalui online," jelasnya.

Ikut Berbagai Festival dan Latih Siswa

Andre selalu optimistis dengan usaha yang dijalankannya. Untuk itu dia sering mengikuti berbagai festival kopi di NTT.

Dalam waktu 3 tahun ini, dia sudah 5 kali mengikuti festival Kopi di Kota Labuan Bajo. Bukan hanya di Labuan Bajo, Festival Kopi Flores di Kota Ruteng juga ikut, termasuk Festival Wolobobo Ngada belum lama ini.

Itu dilakukannya untuk mempromosikan usaha yang dia jalankan, serta memberikan kesejahteraan kepada petani Kopi Manggarai Timur," jelasnya.

Selain mengikuti berbagai festifal, Andre Tulle juga aktif memberikan pelatihan bagi para siswa di SMA Negeri 1 Borong dalam rangka pelaksanaan program kewirausahaan dan kebekerjaan. 

Pelatihan yang diberikan berupa produksi kopi, barista, hingga pemasarannya.

Baca juga: 4 Tips Sukses Kembangkan Usaha Toko Kelontong

Hasil Kerja Keras

Dari kerja keras yang dilakukan, Kopito Borong sudah masuk di outlet hotel berbintang di Labuan Bajo, serta hotel lainnya di NTT.

Selain itu, baru-baru ini Kopito Borong juga terpilih sebagai salah satu UMKM yang masuk program UMKM Go Online 2022.

"Masuk UMKM Go Online Pertamina 2022 ini hasil kurasi UMKM yang sangat ketat oleh tim kurasi bagi pegiat dan barista Kopi di Pulau Flores. Jadi yang Kopito Borong terpilih dari sekian kedai kopi dan Barista Kopi di Pulau Flores," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com