Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Manfaat Pemasaran di Media Sosial, Salah Satunya Publikasi Gratis

Kompas.com - 22/05/2023, 20:03 WIB
Zalafina Safara Nasytha,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber Bulkly

KOMPAS.com – Pemasaran di media sosial kini menjadi salah satu strategi pemasaran yang cukup efektif, ini karena hampir semua orang memiliki akun media sosial dan meluangkan waktunya untuk bermain media sosial.

Mengutip dari dataindoenesia.id, jumlah pengguna aktif media sosial di Indonesia per Januari 2023 berjumlah sebanyak 167 juta orang. Adapun jumlah tersebut setara dengan 60,4% dari jumlah populasi dalam negeri.

Hal ini tentunya dapat kamu manfaatkan untuk mulai menerapkan strategi pemasaran menggunakan media sosial.

Berikut ini beberapa manfaat pemasaran melalui media sosial untuk bisnismu.

Baca juga: Hindari 4 Kesalahan Ini dalam Membangun Merek Bisnis

1. Meningkatkan kesadaran merek (brand awareness)

Kesadaran merek merupakan kemampuan dari pelanggan untuk mengingat atau mengenali suatu merek dengan melihat satu hal yang identik dengan merek tersebut.

Hal ini menjadi salah satu aspek penting yang akan sangat bermanfaat bagi kesuksesan bisnis.

Melalui media sosial, kamu dapat meningkatkan kesadaran merek dari pelangganmu dengan cara terus konsisten dalam mengunggah konten dan pastikan konten yang kamu berikan memiliki nilai dan menarik bagi pelanggan.

Kamu juga dapat menonjolkan sesuatu yang menjadi ciri khas merekmu, sehingga akan lebih mudah dalam membangun kesadaran merek pelanggan.

Baca juga: 5 Cara Membangun Loyalitas Pelanggan terhadap Usaha Anda

2. Membangun loyalitas pelanggan yang tinggi

Tidak cukup hanya mengetahui, pelanggan perlu menyukai dan mempercayai merek yang kamu miliki. Hal ini yang disebut dengan loyalitas.

Kamu memiliki peluang kesuksesan yang lebih besar dengan memiliki loyalitas yang tinggi dari pelanggan. Bangun kepercayaan dengan pelanggan untuk menjaga loyalitas yang mereka miliki.

Berikan pelayanan online yang terbaik dengan bersikap responsif dan cepat tanggap, karena kepuasan pelanggan akan berhubungan dengan loyalitas yang mereka miliki.

3. Menjangkau target pasar secara lebih luas

Dengan tidak terbatasnya pada jarak ruang dan waktu, media sosial sebagai bagian dari internet dapat membantumu untuk menjangkau target pasar secara lebih luas dan dalam waktu yang lebih singkat.

Bahkan, bukan tidak mungkin kamu juga berkesempatan menjangkau audiens lain yang bukan termasuk target pasarmu tetapi berpotensi untuk menjadikan bisnismu menjadi lebih berkembang, seperti contohnya distributor atau influencer.

4. Sebagai sarana publikasi gratis

Tidak harus berbayar, kamu dapat memanfaatkan media sosial milikmu secara maksimal melalui fitur-fitur yang disediakan untuk terus menunjukkan kepada audiens atau target pasar mengenai produk yang kamu miliki.

Kunci lainnya agar pemasaran di media sosial dapat berjalan maksimal adalah konsistensi. Dengan konsisten, kamu dapat meningkatkan engagement akun media sosial milikmu.

Baca juga: 4 Tips Menjangkau Pelanggan Secara Efektif ala Pemilik Brand Biyantie

Halaman:
Sumber Bulkly
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Dari Driver Ojek Online, Olan Sukses Jadi Juragan Loyang dengan Bantuan KUR

Dari Driver Ojek Online, Olan Sukses Jadi Juragan Loyang dengan Bantuan KUR

Jagoan Lokal
Wujudkan Passion di Bidang Fesyen, Frida Aulia Bangun Bisnis hingga Kenalkan Batik ke Mancanegara

Wujudkan Passion di Bidang Fesyen, Frida Aulia Bangun Bisnis hingga Kenalkan Batik ke Mancanegara

Jagoan Lokal
3 Cara Mengatasi Ulasan Negatif di Platform Online, Pelaku Usaha Harus Tahu

3 Cara Mengatasi Ulasan Negatif di Platform Online, Pelaku Usaha Harus Tahu

Training
Cara Soes Surgawi Manfaatkan Kuis Berhadiah untuk Strategi Promosi

Cara Soes Surgawi Manfaatkan Kuis Berhadiah untuk Strategi Promosi

Training
Pertamina Berdayakan Perempuan untuk Kembangkan Produk Ramah Lingkungan

Pertamina Berdayakan Perempuan untuk Kembangkan Produk Ramah Lingkungan

Program
Dinamisnya Industri Perkakas Logam yang Menghidupi Banyak Warga di Citeureup

Dinamisnya Industri Perkakas Logam yang Menghidupi Banyak Warga di Citeureup

Jagoan Lokal
Strategi Pemasaran ini Cocok untuk Pemula Bisnis

Strategi Pemasaran ini Cocok untuk Pemula Bisnis

Training
Di Tangan Argo dan Vera, 3 Sampah Tak Terpakai ini jadi Cuan

Di Tangan Argo dan Vera, 3 Sampah Tak Terpakai ini jadi Cuan

Jagoan Lokal
Jangan Sembarangan Buka Cabang Bisnis kalau Belum Bisa Duplikasi

Jangan Sembarangan Buka Cabang Bisnis kalau Belum Bisa Duplikasi

Training
Kenali 5 Strategi Bisnis Sayuran Online

Kenali 5 Strategi Bisnis Sayuran Online

Training
Pilihan Ide Bisnis Berkelanjutan yang Punya Dampak Baik buat Bumi

Pilihan Ide Bisnis Berkelanjutan yang Punya Dampak Baik buat Bumi

Training
Pahami Strategi Kembangkan Bisnis Ekspor Buah Segar

Pahami Strategi Kembangkan Bisnis Ekspor Buah Segar

Training
Richard Theodore, Pebisnis Kuliner yang Sukses Hasilkan Omzet Puluhan Miliar Rupiah

Richard Theodore, Pebisnis Kuliner yang Sukses Hasilkan Omzet Puluhan Miliar Rupiah

Jagoan Lokal
Pernah Merugi Berbisnis Beras dan Kayu, Titin Sukses jadi Perajin Layang-layang

Pernah Merugi Berbisnis Beras dan Kayu, Titin Sukses jadi Perajin Layang-layang

Jagoan Lokal
Argopandoyo dan Vera Tjahyani, Pasutri yang Rintis Bisnis Homedecor dari Sampah Tak Terpakai

Argopandoyo dan Vera Tjahyani, Pasutri yang Rintis Bisnis Homedecor dari Sampah Tak Terpakai

Jagoan Lokal
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com