KOMPAS.com - Pada dasarnya siapa saja bisa memulai bisnis. Tetapi, membangun bisnis yang terus berkembang dan sukses tidaklah mudah.
Sebagai langkah awal, ada lima sumber daya yang Anda butuhkan untuk memulai bisnis yang mampu bertahan di tengah pasar.
Berikut ini adalah lima sumber daya yang harus tersedia saat Anda memulai bisnis, untuk menjadi fondasi bisnis yang kuat dan sukses.
Baca juga: 7 Tips Memulai Bisnis Digital Agar Bisa Lebih Awal Hasilkan Cuan
Semua pengusaha yang sukses memiliki komitmen penuh pada usaha bisnis mereka. Anda pun harus melakukan hal yang sama.
Anda harus mencurahkan jiwa dan raga Anda ke dalam bisnis yang Anda bangun, dengan benar-benar percaya pada produk atau layanan yang Anda miliki.
Selain itu juga harus mempersiapkan diri untuk bekerja berjam-jam, untuk menyelesaikan semua tugas yang diperlukan dalam mengembangkan dan memertahankan bisnis.
Jika Anda berpikir menjadi seorang pengusaha berarti memiliki banyak wkatu luang, Anda salah. Justru ketika Anda memutuskan mulai emmbangun bisnis, Anda harus siap berkorban, seperti tidak memiliki hari libur atau bahkan tidak menerima gaji hingga kondisi keuangan bisnis lebih stabil.
Sebagai pelaku usaha, Anda harus memiliki pola pikir yang berbeda dengan karyawan. Apalagi, tak akan ada yang memberikan fasilitas finansial untuk Anda, seperti uang tunjangan dan pensiun, kecuali Anda membayarnya sendiri.
Sangat penting memiliki pengetahuan bisnis sebelum Anda memulai bisnis. Pasalnya, banyak orang yang mencoba memulai bisnis tanpa memiliki pengetahuan bisnis yang mereka butuhkan dan akibatnya, bisnis mereka gagal.
Hal ini sama seperti saat Anda mengerjakan hal lain. Ketika Anda masuk dalam bidang kerja tertentu, tapi tak memiliki pengetahuan tentangnya, maka sudah pasti Anda kebingungan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.