JAKARTA, KOMPAS.com – Mendapatkan pembeli dari luar negeri merupakan impian besar bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Hal ini mampu diwujudkan oleh Caca, Co-founder Aca Craft by Abella.
Ada banyak cara yang dilakukan oleh Caca untuk memperluas pasar, termasuk memanfaatkan platform online dan mengikuti pameran untuk mendapatkan konsumen luar negeri.
Kerja kerasnya tak sia-sia, perempuan berusia 35 tahun tersebut berhasil menjajakan produk kerajinan brand Aca Craft by Abella ke beberapa konsumen luar negeri, seperti Jepang, China, dan Hongkong.
Baca juga: 5 Tips Sukses Membangun Bisnis Kecantikan ala Pemilik Brand Kitschy
Penasaran dengan rahasia sukses Caca dalam menggaet konsumen luar negeri? Simak tips sukses dari Caca.
Menjadi diri sendiri sangat penting bagi seorang pelaku usaha. Ini karena, dengan begitu kamu tidak mudah tergoyah untuk mengikuti usaha orang lain.
Seperti Caca yang selalu memertahankan konsep colorfull-nya, agar terlihat berbeda dengan yang lain dalam menarik perhatian konsumen.
Baca juga: Mengenal Untold Studio, Wadah bagi Para Kreatif dan Pelaku UMKM
“Kita harus bisa menerapkan ide sendiri yang fresh. Kita se-colorfull itu lho untuk bisa menarik minat konsumen di sekitar kami. Secara kebetulan, ternyata orang luar negeri menyukai produk yang berwarna-warni,” kata Caca saat ditemui di acara INACRAFT on October 2023 di JCC, Senayan, Jakarta, Kamis (5/10/2023).
Sebagai pelaku usaha, kita harus mampu mengikuti perkembangan tren yang sangat cepat. Adaptasi tren merupakan salah satu cara untuk bisa bertahan dalam menjalankan usaha.
"Kami juga lihat tren pasar, kalau musimnya warna fuschia, kami harus cepet mengganti semua produk kami dengan warna fuschia," ungkapnya.
Baca juga: Oh Beauty Festival 2023 Gandeng DOKU untuk Pembayaran Cashless
Caca mengatakan, ide tidak boleh berhenti. Apalagi, jika bisnisnya banyak bermain di warna dan kreativitas.
"Kamu bisa melakukan modifikasi terhadap produk usahamu agar lebih inovatif dan bisa menarik para turis yang berkunjung," lanjut Caca.
Jika ingin menggaet konsumen luar negeri, menurut Caca sebagai pelaku usaha, penting untuk mencari dan mendaftarkan diri pada event-event pameran bertaraf internasional. Hal ini bisa membuka peluang yang lebih besar untuk mendapatkan konsumen dari luar negeri.
Baca juga: Dari Komunitas Overheard Beauty, Emiria Larasati Bangun Brand Kecantikan Kitschy
“Semakin banyak bazar UMKM, semakin mudah bagi kamu untuk mengenalkan produk kamu, apalagi pameran yang berskala internasional,” pungkasnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.