Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pola Pikir Wirausaha untuk Mencapai Kesuksesan Bisnis

Kompas.com - 19/04/2024, 12:05 WIB
Ester Claudia Pricilia,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Dalam dunia bisnis yang terus berubah dengan cepat, wirausaha tidak hanya tentang memiliki ide yang brilian yang berbeda, tetapi juga tentang bagaimana wirausaha menerapkan pola pikir yang tepat untuk bertindak atau bergerak.

Wirausaha atau pelaku usaha yang sukses cenderung memiliki pola pikir yang sama. Yang menyatukan mereka bukanlah tipe kepribadian yang sama, tetapi pola pikir, keyakinan, dan perilaku yang sama dalam mendorong mereka untuk mengatasi tantangan dan memanfaatkan peluang.

Baca juga: 3 Pola Pikir Prajurit Spartan yang Bisa Dicontoh Dalam Berbisnis

Pola pikir wirausaha merupakan kunci utama di balik kesuksesan bisnis mereka. Lalu, apa saja pola pikir yang harus dimiliki oleh setiap wirausaha untuk mencapai kesuksesan bisnis?

1. Bergairah pada Bisnisnya

Ketika Anda berbicara dengan seorang pelaku usaha, mereka cenderung akan berbicara tentang bisnis mereka. Mereka memiliki passion, mencintai, dan bangga akan bisnisnya.

Segala hal yang mereka pikirkan akan berkaitan dengan bisnis mereka, atau mereka akan memandangnya melalui lensa bisnis mereka.

Mereka memiliki keyakinan, bahwa usaha mereka bukan hanya tentang sebuah bisnis, melainkan merupakan perpanjangan dari diri mereka sendiri.

Passion atau gairah yang mereka miliki untuk bisnisnya, merupakan sebuah refleksi dari tekad dan penolakan mereka untuk jatuh dalam kegagalan.

2. Multitasking

Setiap waktu, pemilik bisnis melakukan serangkaian tantangan yang berbeda, baik itu mengawasi operasional bisnis, mengelola keuangan, merawat hubungan dengan pelanggan, berbicara dengan vendor, berurusan dengan pemerintah, dan sebagainya.

Wirausaha harus secara cekatan menavigasi berbagai aspek bisnis mereka dalam waktu yang bersamaan.

Kemampuan multitasking mereka secara efektif dan fleksibel akan membuat pola pikir mereka berbeda dari profesi lain.

Wirausaha atau pelaku usaha akan suka bekerja multitasking, karena menurut mereka itu sebuah tantangan. Jika tidak ada tantangan, mereka akan bosan dalam bekerja.

Baca juga: 7 Pola Pikir Wirausaha yang Harus Diterapkan untuk Mencapai Kesuksesan

3. Selalu Bangkit dari Kegagalan

Wirausaha sukses juga memiliki ketahanan yang tak tertandingi. Hal ini memungkinkan mereka untuk bangkit dengan cepat dari kegagalan atau kesulitan.

Alih-alih melihat kegagalan sebagai rintangan, mereka melihatnya sebagai batu loncatan menuju pertumbuhan dan pembelajaran.

Para pengusaha sukses menunjukkan kemampuan luar biasa untuk mengatasi hambatan atau kendala. Menurut mereka, kegagalan bukanlah penghalang, tetapi pemicu untuk perbaikan.

4. Mahir Beradaptasi

Wirausaha yang sukses mahir dalam beradaptasi. Mereka selalu menyesuaikan strategi dan arah mereka sebagai respons terhadap dinamika pasar yang berubah atau tantangan yang tak terduga.

Halaman:

Terkini Lainnya

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

Training
WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Training
5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

Training
Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Program
Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Training
Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Jagoan Lokal
Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Training
iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

Program
Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Jagoan Lokal
Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Training
Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Program
Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Program
Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Program
Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Program
7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

Training
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau