Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Strategi Brand T Vintage and Recycled Lewati Pandemi Covid-19

Kompas.com - 12/03/2023, 10:02 WIB
Rheina Arfiana,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pandemi sempat mengguncang perekonomian global, termasuk Indonesia selama 2 tahun. Banyak pelaku usaha dalam negeri yang terdampak, salah satunya adalah pelaku usaha furniture dengan brand T Vintage and Recycled.

T Vintage and Recycled merupakan brand yang didirikan oleh James Silalahi. Dia memanfaatkan bahan baku berupa limbah dan logam khususnya drum bekas untuk diolah kembali agar memiliki nilai ekonomi.

Produk-produknya telah dibeli oleh para buyer, baik dari dalam negeri maupun mancanegara. Namun pandemi menyisakan kisah tersendiri. 

Dikisahkan James, bahwa selama pandemi dia memilih tidak menyerah. Meski tidak memiliki medsos seperti Instagram dan Facebook, dia punya strategi khusus untuk bisa menjaga hubungan dengan para customer-nya.

“Selama Covid-19 tidak ada pameran. Buyer juga tidak datang. Jadi setiap ada barang baru kami harus proaktif mengirimkan ke jaringan buyer yang kita dapat dari pameran-pameran, kartu namanya segala macam,” kata James Silalahi, owner T Vintage and Recycled pada Kompas.com saat ditemui di acara IFEX, Jumat (10/3/2023).

Baca juga: Kisah James Silalahi, Usaha Drum Bekas Hingga Raup Omzet Miliaran Rupiah

Dia mengungkapkan, sebelum pandemi dia tidak memiliki medsos. Namun ketika pandemi, dia merasakan betapa penting keberadaan medsos untuk menunjang bisnis.

“Sosial media akhirnya juga kami kembangkan. Dulu kami tidak punya Instagram dan Facebook. Namun kini kami punya berkat Covid-19,” sambungnya.

Selain strategi pemasaran, dia juga mulai mengembangkan pasar di dalam negeri. James berusaha untuk genjot, strategi utamanya menciptakan barang-barang kecil yang biasa dibeli oleh konsumen lokal seperti halnya wall decoration, lukisan tutup drum, dan lampu-lampu kecil.

Baca juga: Olah Limbah Drum Bekas Oli, James Sukses Ekspor ke Eropa dan Amerika

“Cara bertahannya melalui digital, mensasar market lokal, dikurangi size-nya. Dibuat kecil-kecil untuk memenuhi kebutuhan lokal karena kami orientasinya untuk ekspor dan penggunaan material benar-benar dimanfaatkan seefisien mungkin,” kata James

“Pengrajin ekspor yang bisa melewati badai itu orang-orang terpilih,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

LPEI Salurkan Pembiayaan Rp 524 Miliar untuk Perkuat Ekspor Alat Kesehatan RI

LPEI Salurkan Pembiayaan Rp 524 Miliar untuk Perkuat Ekspor Alat Kesehatan RI

Program
25 Penyandang Disabilitas di Malang Raya Rajut Asa dengan Jalankan Bisnis

25 Penyandang Disabilitas di Malang Raya Rajut Asa dengan Jalankan Bisnis

Jagoan Lokal
Tinggalkan Gaji 40 Juta Per Bulan, Kini Doni Sukses Berbisnis Madu Berkat Pemasaran Daring

Tinggalkan Gaji 40 Juta Per Bulan, Kini Doni Sukses Berbisnis Madu Berkat Pemasaran Daring

Jagoan Lokal
Jatuh Bangun Bayu Rintis Bisnis, Hingga Tembus Pasar Ekspor Berkat Digitalisasi

Jatuh Bangun Bayu Rintis Bisnis, Hingga Tembus Pasar Ekspor Berkat Digitalisasi

Jagoan Lokal
Pesanan Pembuatan Parsel di Kota Malang Meningkat Selama Ramadhan

Pesanan Pembuatan Parsel di Kota Malang Meningkat Selama Ramadhan

Training
Kata Oma, Telur Gabus Olahan Ibu yang Kini Mendunia

Kata Oma, Telur Gabus Olahan Ibu yang Kini Mendunia

Jagoan Lokal
Kisah Dua Mantan Pengikut Kelompok Radikal yang Memilih Belajar Beternak Kambing

Kisah Dua Mantan Pengikut Kelompok Radikal yang Memilih Belajar Beternak Kambing

Jagoan Lokal
UKM Bisa Kelola Tambang, Kadin: Kalau Berhasil Manfaatnya Dirasakan Semua

UKM Bisa Kelola Tambang, Kadin: Kalau Berhasil Manfaatnya Dirasakan Semua

Program
Astra Dorong Perekonomian NTT Lewat Pemberdayaan UMKM Kopi dan Kakao

Astra Dorong Perekonomian NTT Lewat Pemberdayaan UMKM Kopi dan Kakao

Program
Si Emas Hijau dari Desa Loha, Kecamatan Macang Pacar, Kabupaten Manggarai Barat

Si Emas Hijau dari Desa Loha, Kecamatan Macang Pacar, Kabupaten Manggarai Barat

Jagoan Lokal
Menteri Ekraf Tinjau 300 Emak-Emak di Kota Malang Belajar E-Commerce

Menteri Ekraf Tinjau 300 Emak-Emak di Kota Malang Belajar E-Commerce

Program
Kembangkan Potensi Ekonomi NTT, YDBA Beri Pendampingan bagi Petani Vanili dan Mete

Kembangkan Potensi Ekonomi NTT, YDBA Beri Pendampingan bagi Petani Vanili dan Mete

Program
BNI Jejak Kopi Khatulistiwa Dukung Kopi Garut Swasembada Pangan dan Go Global

BNI Jejak Kopi Khatulistiwa Dukung Kopi Garut Swasembada Pangan dan Go Global

Program
TikTok Latih 600 UMKM Indonesia untuk Hasilkan Konten menarik

TikTok Latih 600 UMKM Indonesia untuk Hasilkan Konten menarik

Program
DPMA IPB Gali Potensi Ekonomi di Desa Sejahtera Astra Tegal dan Pemalang

DPMA IPB Gali Potensi Ekonomi di Desa Sejahtera Astra Tegal dan Pemalang

Program
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau