Tips ketiga adalah mencari supplier untuk menyuplai buah-buahan untuk usaha. Usahakan periksa buah-buahan sebelum menerima untuk menghindari kualitas buruk pada buah.
Selain itu, carilah supplier yang jujur dan amanah untuk memudahkan Kamu saat menyuplai buah kembali. Jangan lupa untuk mencari supplier yang memberikan harga terjangkau dengan kualitas baik.
Tips keempat dengan mengatur tata letak buah. Tujuannya untuk memberikan kesan menarik pada pelanggan.
Kamu bisa menyesuaikan dengan jenisnya, seperti dari buah yang berukuran kecil sampai besar atau menyesuaikan dengan warna dan peletakan harus rapi.
Baca juga: Cara Memulai Usaha Keripik Buah
Hindari mencampur buah dalam satu tempat tanpa sekat karena memberi kesan berantakan.
Tips kelima adalah melakukan promosi. Tujuannya untuk mengenalkan usaha ke para pelanggan. Kamu bisa memulainya dengan memberitahukan ke teman, sahabat, dan kerabat.
Kamu juga bisa memanfaatkan media sosial, membuat brosur, dan memasang baliho di pinggir jalan.
Supaya menarik pelanggan lebih banyak lagi bisa dengan memberikan diskon atau bonus setelah pembelian ke sekian kalinya yang sudah ditetapkan.
Contohnya, apabila pelanggan sudah membeli buah sebanyak 10 kali mendapatkan diskon atau bonus.
Promosikan UMKM Anda dengan beriklan di jaringan Kompas Gramedia lewat Pasangiklan.com. Konsultasikan strategi iklan bisnis Anda bersama tim sales Pasangiklan.com sekarang.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.