JAKARTA, KOMPAS.com - Visa, yang merupakan pemimpin pembayaran digital secara global, telah meresmikan program literasi keuangan keunggulannya di Indonesia.
Sudah dimulai sejak 2017, Visa menjalankan program tersebut dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan pengelolaan keuangan dan bisnis para pelaku Usaha Mikro, kecil, dan Menengah (UMKM) melalui serangkaian loka karya, pendampingan, dan business matching.
Kali ini, dengan mengusung tema ‘Ibu Berbagi Bijak’, Visa bergerak untuk membantu para pelaku UMKM perempuan, yang difokuskan bagi pelaku UMKM di Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
Kegiatan literasi digital yang diinisiasikan oleh Visa ini didukung oleh beberapa lembaga kenegaraan seperti Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat, Orotitas Jasa Keuangan, serta Bank Indonesia.
Dari tiap lembaga tersebut mewakili sub bidang Usaha Kecil dan Menengah (UKM).
Baca juga: Dorong Jumlah Wirausaha, Komunitas Pengusaha TDA akan Dirikan Universitas Bisnis Terapan
Rico Abdurrahman, Presiden Direktur Visa Indonesia mengatakan, pihaknya berdedikasi untuk meningkatkan literasi keuangan dan digital di kalangan perempuan pelaku bisnis yang ada di segmen kecil dan mikro.
Menurutnya, salah satu alasan pemilihan Kecamatan Singaparna, Tasikmalaya karena produk kerajinan dan kulinernya yang sangat terkenal.
"Dalam rangka mengembangkan bisnis mereka untuk beralih ke digital, Visa akan melaksanakan onboarding di e-commerce, serta memperluas wawasan bisnis mereka untuk dapat berekspansi dan melakukan ekspor," ujar Rico saat acara pembukaan secara daring, Kamis (31/8/2023).
Baca juga: Ninja Xpress Sediakan Layanan Gudang dan Pengemasan di Bekasi
Dalam kesempatan yang sama, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno mengungkap, saat ini perempuan mendominasi sektor ekonomi kreatif, sehingga sangat penting untuk mendapat literasi mengenai keuangan.
“Ekonomi kreatif merupakan sektor inklusif, membuka peluang kerja bagi siapa pun, termasuk perempuan yang memilih menjadi Ibu rumah tangga. Hal ini sejalan dengan semangat yang diusung oleh Visa melalui program Ibu Berbagi Bijak,” kata Sandi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.