Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung UMKM Berkembang, BCA Hadirkan BCA UMKM Pride 2024

Kompas.com - 03/06/2024, 17:31 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menyelenggarakan BCA UMKM Pride 2024 sebagai bentuk komitmen dukungan terhadap perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah.

Gelaran yang dilaksanakan pada 22 April 2024 - 12 Juli 2024 di BCA Banking Hall KCU Semarang ini dilaksanakan dengan tujuan memberikan ruang untuk para nasabah dan debitur UMKM untuk terus mengembangkan pasar serta mempertemukan dengan sesama pegiat UMKM.

Kepala Kantor Wilayah II BCA Widjaja Stephen menuturkan BCA UMKM Pride 2024 ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari program UMKM Binaan BCA Go Export 2024 yang ditujukan untuk memfasilitasi para pegiat UMKM agar mampu unggul dan bersaing dalam pasar.

Baca juga: Dorong Bisnis UMKM, BCA Bantu Fasilitasi Penerbitan 1.000 Sertifikat Halal

 

"Kegiatan ini turut mempromosikan Program UMKM BCA Go Export 2024 dan produk hasil UMKM kepada nasabah BCA lainnya sekaligus menjadi wadah bagi para pegiat UMKM binaan BCA yang hadir pada acara tersebut,” ungkap dia dalam keterangan resmi pekan lalu.

BCA UMKM Pride 2024 dimeriahkan oleh enam UMKM unggulan dari sektor fashion, art, dan handicraft. Beberapa merek yang hadir dalam acara ini di antaranya adalah Louis Buddies, Mamasoul, Supplier Rotan, Puteri Batik, Cand’s Craft, Kamipurun.

Kegiatan ini dibagi menjadi enam batch dengan melakukan pergantian UMKM baru setiap dua minggu. Hadiah menarik lain juga menanti untuk 18 transaksi pertama dengan minimal transaksi Rp 100.000.

Selain itu, BCA juga memudahkan transaksi dengan menyediakan layanan pembayaran QRIS ataupun MDR, serta kebutuhan pembiayaan lainnya.

Tak hanya itu, event ini juga berupaya mendorong pemberdayaan perempuan dengan menghadirkan empat UMKM yang dikelola oleh perempuan. Dua di antaranya merupakan UMKM Binaan BCA sejak September 2023 yakni Mamasoul dan Kamipurun.

Baca juga: Permudah UKM Ekspor, BCA Salurkan KUR ke PT Indonesia Bisa Ekspor

 

Mamasoul hadir untuk memberikan opsi produk sepatu perempuan yang elegan namun tetap terjangkau dan Kamipurun menghadirkan produk unggulan skincare dan minuman kesehatan dengan kandungan bahan alami.

“Kami menyadari bahwa UMKM Indonesia memiliki potensi besar di pasar internasional. Maka dari itu, kami berupaya mendukung kebutuhan para UMKM dengan meningkatkan kapasitas dan kapabilitas mereka,” kata Widjaja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

Terkini Lainnya

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

6 Ide Bisnis Mudah Bermodal Uang Pesangon untuk Karyawan yang Terkena PHK

Training
WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

WamenKop: Koperasi Jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Training
5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

5 Ide dan Peluang Binsis Produk Skincare dari Susu Sapi

Training
Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Olah Limbah Jadi Mainan Anjing, Warga Purworejo Sukses Ekspor Produk Ke Belgia

Program
Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Tantangan dan Strategi Tarunira Mendorong Digitalisasi Petani Lontar

Training
Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Kisah I Komang Sukarma, Berdayakan Petani Lontar di Karangasem Melalui Tarunira

Jagoan Lokal
Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Pemerintah Jadikan KSUKB Bank Nagari sebagai Role Model Holdingisasi Koperasi

Training
iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

iFortepreneur 2024 Dorong Transformasi Digital UKM Indonesia

Program
Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Cerita Ryan, Berbisnis Helm Anak Berawal dari Rasa Peduli

Jagoan Lokal
Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Tren Bisnis Laundry Tahun 2025, Seperti Apa Prediksinya?

Training
Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Seminar Laundry Innovation Summit 2024 Akan Digelar pada 9-10 Desember

Program
Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Langkah Budi Arie Setiadi Revitalisasi Koperasi, Apa Saja?

Program
Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Maybank Indonesia Beri Solusi Finansial Customer-Centric untuk UKM

Program
Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Hingga September 2024, Pembiayaan UKM Berbasis Syariah di Maybank Indonesia Capai Rp 30,98 Triliun

Program
7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

7 Ide Bisnis Produk Makanan dan Minuman Olahan dari Susu Sapi

Training
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau