Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Holding BUMN Pangan Gandeng INKUD untuk Sediakan Benih Unggul bagi Petani

Kompas.com - 21/07/2024, 19:35 WIB
Bambang P. Jatmiko

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com – Holding BUMN Pangan PT Sang Hyang Seri (SHS) menggandeng Induk Koperasi Unit Desa Indonesia (INKUD) untuk cukupi ketersediaan pasokan benih unggul bersertifikat bagi petani.

Direktur Utama SHS Adhi Cahyono Nugroho menjelaskan selain menjaga ketersediaan pasokan benih, kerja sama ini juga meliputi pelaksanaan program-program inovatif dalam budidaya pertanian dan pengolahan hasil pertanian.

"Melalui kolaborasi ini, kedua pihak berharap dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap ketahanan pangan nasional serta meningkatkan kesejahteraan petani di seluruh Indonesia,” ujar Adhi dalam keterangan resmi, Kamis (18/7/2024).

Baca juga: YDBA dan PIP Serahkan Sertifikasi GAP kepada Petani Binaan di Bogor

Adhi mengatakan, pihaknya optimis kerja sama ini dapat memberikan dampak signifikan bagi kemajuan sektor pertanian nasional. Mengingat INKUD saat ini menaungi keanggotaan lebih dari 9.000 KUD di seluruh Indonesia.

“Kami sangat antusias dengan kerja sama ini. Sudah sejak lama KUD menjadi pilar bagi kesejahteraan petani dan keberlanjutan pertanian Indonesia. Dengan masuknya SHS sebagai entitas Holding BUMN Pangan kedalam ekosistem ini, diharapkan peningkatan kesejahteraan dan inklusifitas petani akan semakin terasa dampaknya secara signifikan,” terangnya.

Kerja sama ini akan melingkupi berbagai kegiatan, di antaranya peningkatan produktivitas hasil pertanian melalui pemakaian benih unggul bersertifikat, penyediaan sarana produksi dan penerapan teknologi pertanian bagi petani dalam kegiatan budidaya dan pengolahan hasil pertanian.

Baca juga: 7 Contoh Bisnis Pertanian, Cocok untuk Para Milenial

Cakupan lainnya adalah pendampingan budidaya (on-farm) dalam rangka optimalisasi produktivitas pertanian, serta pelaksanaan kegiatan off-take hasil panen petani.

Sementara itu, Ketua Umum INKUD Portasius Nggedi menambahkan, kemitraan ini adalah langkah awal yang baik untuk memperkuat sektor pertanian nasional.

“Melalui kerja sama dengan PT Sang Hyang Seri, kami yakin dapat membawa perubahan positif yang signifikan bagi seluruh para petani," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Pedagang Makanan Orem-Orem Curhat Ke Calon Wawali Kota Malang Minta Peningkatan Program UMKM

Pedagang Makanan Orem-Orem Curhat Ke Calon Wawali Kota Malang Minta Peningkatan Program UMKM

Training
Nilai Transaksi di Pameran MTQ Nasional ke-30 Diperkirakan Mencapai Rp 6 Miliar

Nilai Transaksi di Pameran MTQ Nasional ke-30 Diperkirakan Mencapai Rp 6 Miliar

Program
OJK Maluku Giatkan Edukasi Keuangan Sasar Desa hingga Kelurahan

OJK Maluku Giatkan Edukasi Keuangan Sasar Desa hingga Kelurahan

Program
Siap Berbisnis Franchise? Simak Tantangannya Terlebih Dahulu

Siap Berbisnis Franchise? Simak Tantangannya Terlebih Dahulu

Training
5 Keunggulan Berbisnis Franchise, Penjualan Bisa Lebih Laris?

5 Keunggulan Berbisnis Franchise, Penjualan Bisa Lebih Laris?

Training
Haidar Bagir Jelaskan Beberapa Kesalahpahaman Konsep Kewirausahaan dalam Islam

Haidar Bagir Jelaskan Beberapa Kesalahpahaman Konsep Kewirausahaan dalam Islam

Training
Fungsi Bazaar dalam Pemberdayaan Ekonomi, Apa Saja?

Fungsi Bazaar dalam Pemberdayaan Ekonomi, Apa Saja?

Program
KemenKopUKM Apresiasi Peran Du Anyam Kenalkan Produk Anyaman NTT ke Kancah Global

KemenKopUKM Apresiasi Peran Du Anyam Kenalkan Produk Anyaman NTT ke Kancah Global

Program
5 Upaya Sederhana Untuk Mengurangi Risiko Siber dalam Bisnis

5 Upaya Sederhana Untuk Mengurangi Risiko Siber dalam Bisnis

Training
KemenKopUKM dan Aisyiyah Kolaborasi Perkuat Peran Perempuan dalam Memberdayakan Ekonomi Umat

KemenKopUKM dan Aisyiyah Kolaborasi Perkuat Peran Perempuan dalam Memberdayakan Ekonomi Umat

Program
Tips Mengelola Retur, Agar Bisnis Terhindar dari Kerugian

Tips Mengelola Retur, Agar Bisnis Terhindar dari Kerugian

Training
Dompet Dhuafa gelar FGD Peran Agama dan Budaya dalam Pemberdayaan

Dompet Dhuafa gelar FGD Peran Agama dan Budaya dalam Pemberdayaan

Program
Teten Masduki Tegaskan Pentingnya Wirausaha Muda Berbasis Riset

Teten Masduki Tegaskan Pentingnya Wirausaha Muda Berbasis Riset

Program
UMKM Binaan Bank Indonesia NTB Ekspor Anyaman Rotan ke Jerman

UMKM Binaan Bank Indonesia NTB Ekspor Anyaman Rotan ke Jerman

Program
Dukung Digitalisasi UMKM, Grab Dorong Terciptanya 2,3 Juta Kesempatan Kerja

Dukung Digitalisasi UMKM, Grab Dorong Terciptanya 2,3 Juta Kesempatan Kerja

Training
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau