Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Ide Usaha Kerajinan Tangan, Salah Satunya Manfaatkan Daur Ulang

Kompas.com - 22/12/2023, 17:03 WIB
Fransisca Mega Rosa Mustika,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Kamu tidak harus menggunakan jenis kayu tertentu dan membeli bahan kayu utuh yang harganya selangit.

Kamu dapat membeli bahan kayu sisa, yang sekiranya ukuran serta bentuknya masih memadai untuk digunakan kembali.

4. Aksesoris dari Kertas Daur Ulang

Banyak yang sudah memulai bisnis sebagai penghasil aksesoris. Namun, ada ide unik yang bisa kamu gunakan jika kamu tertarik untuk berbisnis aksesoris.

Kamu bisa membuat aksesoris seperti kalung, anting, atau gelang dari kertas daur ulang. Namun sebelumnya, kamu tentu harus mempelajari teknik pembuatan produk ini.

Menghasilkan aksesoris dari bahan daur ulang bersifat ramah lingkungan, memiliki keunikan, dan menawarkan variasi warna dan desain yang tidak terbatas dari produk serupa yang sudah ada.

Baca juga: Manfaatkan Rotan dan Kayu Jadi Produk Furnitur, Rizal Berhasil Ekspor ke Timur Tengah

5. Buket Bunga Kertas

Ide kelima adalah usaha buket bunga kertas yang bisa dijadikan hadiah berumur panjang, karena tidak memiliki masa hidup.

Bunga kertas dapat dibuat dengan berbagai warna, ukuran, dan bentuk sesuai dengan yang diinginkan sang pembeli. Ini memberikan fleksibilitas dan kesan personal kepada pembeli untuk mendapatkan buket yang sesuai dengan tema atau preferensi mereka.

Baca juga: 5 Kiat Sukses Bisnis Buket

Buket bunga kertas seringkali menjadi pilihan bagi mereka yang mencari dekorasi yang indah dan menarik untuk berbagai acara.

Setiap ide usaha di atas memiliki potensi pasar yang luas dengan sentuhan kreatif dan inovatif. Kunci sukses terletak pada kualitas produk, pemahaman pasar, dan teknik pemasaran yang efektif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau