Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Pengembangan UMKM, Bank Aceh Syariah Siapkan KUR Rp 1,5 Triliun

Kompas.com - 08/01/2024, 20:52 WIB
Bestari Kumala Dewi

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - Kredit Usaha Rakyat (KUR) memiliki berbagai manfaat bagi pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), salah satunya untuk memudahkan pelaku UMKM mendapatkan akses permodalan.

Sebagai upaya mendukung pergerakan ekonomi rakyat, Bank Aceh Syariah (BAS) di tahun 2024 ini akan menyediakan pembiayaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) sebesar Rp1,5 triliun.

Direktur Utama Bank Aceh Syariah, Muhammad Syah mengatakan, angka tersebut meningkat jika dilihat dari progres penyaluran KUR tahun 2023 sebesar Rp721 miliar. Untuk sektor mayoritas, yaitu perdagangan, pertanian, jasa hingga industri pengolahan.

Baca juga: Pemerintah Kota Blitar Tawarkan Kredit Murah untuk UMKM

"Kementerian Koperasi dan UKM memberikan kuota penyaluran KUR kepada Bank Aceh sebesar Rp1,5 triliun pada 2024 ini," kata Muhammad Syah di Banda Aceh, seperti dikutip dari Antara, Senin (8/1/2024).

Ia juga menyampaikan, sejauh ini Bank Aceh telah mewujudkan komitmen untuk membangun UMKM Tangguh. Di mana sebanyak 35 gerai UMKM Bank Aceh hadir mendorong semangat kolaboratif serta memperkuat daya saing produk.

Guna mendukung UMKM naik kelas, kata dia, Bank Aceh telah melakukan pendampingan kepada 5.200 pelaku usaha melalui skema pelatihan berbasis potensi sumber daya yang spesifik menjadikan UMKM Bank Aceh tangguh dan andal.

"Pada 2024 ini kami berupaya menjangkau lebih banyak calon nasabah yang membutuhkan KUR untuk mendorong pertumbuhan sektor UMKM lebih baik, dan menjadikan Bank Aceh sebagai motor penggerak perekonomian Aceh serta sebagai 'agent of development' di Aceh,” ujarnya.

Ia menambahkan, masyarakat yang ingin mengajukan pembiayaan KUR tahun 2024, sudah bisa langsung mendatangi Bank Aceh terdekat agar tidak kehabisan kuota.

"Fasilitas pembiayaan ini diharapkan dapat membantu pelaku UMKM Aceh dalam mengembangkan usaha dan menciptakan atmosfer UMKM tangguh dan andal di Aceh," pungkasnya.

Baca juga: 7 Keuntungan Menggunakan Kartu Kredit untuk Mengembangkan Bisnis

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadi Bahan Pokok di Indonesia, Intip Tips Sukses Berbisnis Beras bagi Pemula

Jadi Bahan Pokok di Indonesia, Intip Tips Sukses Berbisnis Beras bagi Pemula

Training
5 Langkah Mulai Mengubah Bisnis Konvensional ke Online

5 Langkah Mulai Mengubah Bisnis Konvensional ke Online

Training
Kapan Waktu yang Tepat Merekrut Karyawan untuk Usaha Anda?

Kapan Waktu yang Tepat Merekrut Karyawan untuk Usaha Anda?

Training
6 Alasan Pentingnya Bagikan Sample Gratis dalam Berbisnis

6 Alasan Pentingnya Bagikan Sample Gratis dalam Berbisnis

Training
SATU Indonesia Awards 2024 Jaring Anak Muda Inspiratif di Bengkulu Lewat Bincang Inspiratif

SATU Indonesia Awards 2024 Jaring Anak Muda Inspiratif di Bengkulu Lewat Bincang Inspiratif

Program
4 Cara Menciptakan Komunikasi Positif dengan Konsumen

4 Cara Menciptakan Komunikasi Positif dengan Konsumen

Training
Brand Skincare Tulus Skin Andalkan Dua Hal Ini untuk Mendapatkan Kepercayaan Konsumen

Brand Skincare Tulus Skin Andalkan Dua Hal Ini untuk Mendapatkan Kepercayaan Konsumen

Jagoan Lokal
5 Hal yang Harus Diketahui Sebelum Membangun Bisnis, Pelaku Usaha Pemula Wajib Tahu

5 Hal yang Harus Diketahui Sebelum Membangun Bisnis, Pelaku Usaha Pemula Wajib Tahu

Training
Cara Hijrahfood Meatshop Menjaga Kualitas Daging untuk Pesanan Online

Cara Hijrahfood Meatshop Menjaga Kualitas Daging untuk Pesanan Online

Training
Tertarik Buka Bisnis Mi? Simak Tips dari Owner Mie Tjap Chili

Tertarik Buka Bisnis Mi? Simak Tips dari Owner Mie Tjap Chili

Training
3 Cara Membangun Bisnis dengan Passion

3 Cara Membangun Bisnis dengan Passion

Training
Intip 4 Strategi Marketing Kedai Mie Tjap Chili yang Selalu Ramai Pengunjung

Intip 4 Strategi Marketing Kedai Mie Tjap Chili yang Selalu Ramai Pengunjung

Training
Kedai Es Teh Jaya Abadi, Buktikan Bisnis Minuman Teh Tak Kalah dengan Kopi

Kedai Es Teh Jaya Abadi, Buktikan Bisnis Minuman Teh Tak Kalah dengan Kopi

Jagoan Lokal
Cerita di Balik Ramainya Kedai Mie Tjap Chili, Ludes 500 Porsi per Hari

Cerita di Balik Ramainya Kedai Mie Tjap Chili, Ludes 500 Porsi per Hari

Jagoan Lokal
Tokopedia Ungkap Tren Belanja Selama Ramadan 2024, Produk Groceries Terlaris

Tokopedia Ungkap Tren Belanja Selama Ramadan 2024, Produk Groceries Terlaris

Program
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com