Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pahami 4 Hal Ini Sebelum Menggunakan Influencer untuk Marketing

Kompas.com - 16/05/2024, 15:00 WIB
Alfiana Rosyidah,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Strategi marketing yang biasa dipakai oleh beberapa merek usaha yaitu dengan menggunakan jasa influencer. Biasanya para influencer akan mempromosikan produk yang telah di-endorse pada mereka dan diunggah ke media sosial. 

Melalui influencer, orang-orang akan terpengaruh dengan promosi yang disampaikan karena mereka telah percaya pada influencer tersebut. Kondisi ini dapat lebih baik jika pemilik brand memilih influencer dengan engagement yang besar. 

Namun, tentu dalam memilih influencer tidak bisa dilakukan sembarangan. Ada hal-hal yang harus diperhatikan agar promosi produkmu dapat dilakukan dengan baik. Kamu bisa mengetahuinya melalui artikel berikut yang telah dilansir dari entrepreneur.com

Baca juga: Mengenal Rate Card sebelum Gaet Influencer Endorsement Produk Bisnis

1. Miliki Rasa Percaya dengan Influencer Terlebih Dahulu 

Supaya bisa menemukan influencer yang tepat, kamu harus memiliki rasa percaya dengan influencer yang dipilih. Jika merasa ragu akan kemampuannya, kamu dapat mencari influencer yang lain. 

Agar kamu dapat yakin dengan kemampuan influencer, kamu bisa lihat apakah calon influencer yang kamu pilih memiliki pengetahuan yang cukup mengenai produkmu. 

Misalnya jika kamu ingin mempromosikan produk kesehatan, maka kamu perlu mencari influencer yang memiliki kapasitas di bidang kesehatan. Hal ini diperlukan supaya audiens percaya akan kualitas produkmu. 

Baca juga: 5 Kesalahan Strategi Pemasaran Influencer yang Harus Dihindari

2. Jangan Hanya Melihat dari Jumlah Pengikut

Para influencer biasanya memiliki jumlah pengikut dari berbagai macam latar belakang. Mulai dari pengikut yang didapat dari industri film, kegiatan olahraga sehari-hari, dan sebagainya. Oleh karena itu, memilih influencer tidak cukup dilihat dari jumlah pengikut saja. 

Influencer yang berskala mikro dan memiliki followers yang tersegmentasi dalam bidang tertentu, bisa kamu jadikan pilihan untuk strategi marketing. Apalagi jika bisnis kamu bergerak di satu bidang saja.

Jika pengikut influencer tersebut tidak sesuai dengan bidangmu, dikhawatirkan hasil marketing tidak akan sesuai target yang kamu inginkan. 

Baca juga: 5 Manfaat Menggunakan Jasa Influencer Marketing, Pelaku Bisnis Harus Tahu

3. Perhatikan Kebutuhan Pasar

Sebelum memilih influencer, kamu juga harus memperhatikan apakah produkmu sesuai dengan kebutuhan pasar. Sebab, percuma jika kamu sudah menggaet influencer dengan engagement yang tepat dan luas, tetapi produkmu tidak dibutuhkan. 

Kamu bisa memperhatikan kebutuhan pasar dari cerita orang-orang di sekitarmu. Tren di media sosial juga bisa kamu gunakan untuk mengamati produk yang dibutuhkan oleh orang-orang. 

4. Periksa Kualitas Produk agar Melampaui Ekspektasi Pasar

Setiap pembeli tentu membutuhkan produk dengan kualitas yang baik. Oleh karena itu, kamu perlu memperhatikan kualitas produkmu agar sesuai dengan ekspektasi konsumen. Akan lebih baik jika kualitas produknya ternyata mampu melampaui ekspektasi. 

Baca juga: Cara Tepat Memilih Influencer untuk Bisnis, Jangan Salah Pilih!

Saat nanti produkmu sudah sampai di tangan influencer dan mereka mempromosikannya, maka audiens akan memiliki ekspektasi yang tinggi terhadap produkmu. Jadi, pastikan produkmu nyaman untuk dipakai dan juga tahan lama. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com